Rechercher dans ce blog

Wednesday, July 28, 2021

Klasemen Medali Olimpiade Tokyo - Indonesia Bertambah, Jepang di Puncak - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Indonesia berhasil menambah perolehan medali di Olimpiade Tokyo 2020 yang kembali disumbangkan lewat cabor angkat besi.

Lifter Rahmat Erwin Abdullah menjadi penyumbang medali ketiga Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 dengan perunggu yang dia menangkan.

Rahmat Erwin Abdullah meraih perunggu setelah berjuang di kelas 73kg putra, Rabu (28/7/2021) malam WIB.

Bertanding di Tokyo International Forum, Rahmat yang tergabung di Grup B mencapai total angkatan 342kg.

Baca juga: Kisah Rahmat Erwin, Raih Medali di Hadapan Sang Ayah yang Dilarang Tampil di Olimpiade

Angkatan snatch terbaik lifter berusia 20 tahun itu adalah 152kg, sedangkan di angkatan clean & jerk dia dapat mengangkat beban 190kg.

Torehan Rahmat hanya kalah dari Shi Zhiyong (China) yang meraih emas dengan total angkatan 354kg (166kg snatch dan 198kg clean & jerk).

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Adapun lifter Venezuela Julio Mayora Pernia medali perak dengan total angkatan 346kg (156kg snatch dan 190kg clean & jerk).

Pencapaian Rahmat membuat Indonesia sejauh ini telah menorehkan satu medali perak dan dua perunggu.

Sebelumnya, dua medali Indonesia juga berasal dari cabor angkat besi. 

Windy Cantika Aisah menjadi atlet yang mempersembahkan medali pertama Indonesia di Tokyo 2020 usai menempati tempat ketiga (perunggu) di kelas 49 kg putri.

Adapun satu medali perak Indonesia diraih Eko Yuli Irawan turun di kelas 61kg putra dan meraih peringkat kedua.

Baca juga: Jadwal Indonesia di Olimpiade Tokyo Hari Ini: Badminton, Panahan, Dayung

Tiga medali yang diraih membuat Indonesia sementara ini berada di peringkat ke-39 dalam klasemen medali Olimpiade Tokyo 2020.

Kontingen Merah Putih berbagi tempat dengan Mongolia dengan jumlah perolehan medali yang sama.

Sementara itu, Jepang selaku tim tuan rumah masih menguasai klasemen Olimpiade Tokyo 2020 dengan total 22 medali

Rinciannya, Jepang meraih 13 emas, empat perak, dan lima perunggu.

Adapun China dan Amerika Serikat menempel ketat Jepang di tiga besar.

Berikut update klasemen medali Olimpiade Tokyo 2020 pada Kamis (29/7/2021) pukul 05.15 WIB.

Peringkat Negara/NOC Emas Perak Perunggu Total
1 Jepang 13 4 5 22
2 China 12 6 9 27
3 Amerika Serikat 11 11 9 31
4 ROC 7 10 6 23
5 Australia 6 1 9 16
6 Inggris Raya 5 6 5 16
7 Korea Selatan 4 2 5 11
8 Jerman 3 2 5 10
9 Perancis 3 2 3 8
10 Belanda 2 6 3 11
39 Indonesia 0 1 2 3

Klasemen lengkap medali Olimpiade Tokyo 2020 dapat diklik lewat tautan berikut >>> LINK

Adblock test (Why?)


Klasemen Medali Olimpiade Tokyo - Indonesia Bertambah, Jepang di Puncak - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Simone Inzaghi Temukan Keanehan Saat Inter Dibekuk AC Milan - Kompas.com

[unable to retrieve full-text content] Simone Inzaghi Temukan Keanehan Saat Inter Dibekuk AC Milan    Kompas.com Perubahan Kecil Fonseca ...