Rechercher dans ce blog

Wednesday, January 10, 2024

Jadwal Piala Super Spanyol: Real Madrid Vs Atletico, Barca Vs Osasuna - detikSport

Jakarta -

Piala Super Spanyol 2023/2024 digelar di Arab Saudi tengah pekan ini. Ada Real Madrid vs Atletico Madrid, Barcelona vs Osasuna. Berikut jadwalnya.

Gelaran Piala Super Spanyol 2023/2024 merupakan edisi ke-40 ajang yang juga disebut sebagai Supercopa de Espana tersebut. Ada 4 tim yang akan berhadapan.

Keempat tim itu sendiri merupakan juara dan runner-up di ajang Copa del Rey dan LaLiga pada musim 2022/2023 lalu. Ada Real Madrid (juara Copa del Rey), Osasuna (runner-up Copa del Rey), dan Barcelona (juara LaLiga). Mengingat Real Madrid juga menjadi runner-up LaLiga, satu jatah lagi jadi milik Atletico Madrid yang finis ketiga di Liga Spanyol.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di ajang Piala Super Spanyol, Barcelona adalah juara bertahannya. Di final edisi sebelumnya, yang juga digelar di Arab Saudi, Barca menjadi juara usai mengalahkan Real Madrid di final.

Barcelona juga menjadi tim peraih gelar juara paling banyak di Piala Super Spanyol, dengan 14 kali merengkuhnya. Real Madrid membuntuti dengan koleksi 12 gelar juara.

Sementara Atletico baru dua kali menjuarai Piala Super Spanyol, yakni di 1985 dan 2014. Sedangkan Osasuna baru kali ini tampil di ajang Piala Super Spanyol.

Total ada tiga pertandingan di Piala Super Spanyol 2023/2024. Kesemuanya digelar di KSU Stadium, Riyadh, Arab Saudi.

Berikut jadwal Piala Super Spanyol 2023/2024

  • Semifinal (SF) 1
    Real Madrid vs Atletico Madrid, Rabu 10 Januari 2024 pukul 20.00 waktu setempat, alias Kamis (11/1) 02.00 dini hari WIB.
  • Semifinal (SF) 1
    Barcelona vs Osasuna, Kamis 11 Januari 2024 pukul 20.00 waktu setempat, alias Jumat (12/1) 02.00 dini hari WIB.
  • Final
    Pemenang SF1 vs Pemenang SF2, Minggu 14 Januari 2024 pukul 20.00 waktu setempat, alias Senin (15/1) 02.00 dini hari WIB.
(krs/rin)

Adblock test (Why?)


Jadwal Piala Super Spanyol: Real Madrid Vs Atletico, Barca Vs Osasuna - detikSport
Read More

No comments:

Post a Comment

Klasemen Akhir Grup D Euro 2024: Austria Juara Grup, Prancis Runner-up, Belanda Tetap Lolos 16 Besar - Tribunnews.com

[unable to retrieve full-text content] Klasemen Akhir Grup D Euro 2024: Austria Juara Grup, Prancis Runner-up, Belanda Tetap Lolos 16 Besa...