Bola.net - PT Liga Indonesia Baru selaku operator Liga 1 mengambil keputusan yang mengejutkan. Mereka resmi menghapuskan format Championship di Liga 1 2024/2025 dan kembali ke format kompetisi penuh.
Pada BRI Liga 1 2023/2024, PT LIB menerapkan format baru. Empat klub teratas pada Regular Series lolos ke Championship Series untuk memperebutkan gelar juara.
Namun, format itu hanya bertahan semusim. PT LIB mengembalikan pakem Liga 1 menjadi kompetisi penuh seperti musim-musim sebelumnya.
"Sudah tidak ada Championship Series, langsung kompetisi full. Sebenarnya bukan tidak baik, ini banyak slot kebutuhan Timnas Indonesia yang harus dipenuhi," ujar Ferry Paulus di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, pada Kamis (20/6/2024).
Simak selengkapnya di bawah ini.
1 dari 3 halaman
Alasan Dihapuskan
Ferry Paulus beralasan mengubah format Liga 1 ke pakem awal karena sinkronisasi dengan agenda Timnas Indonesia, termasuk kompetisi yang harus berhenti pada empat hari sebelum periode FIFA Matchday.
"Kaitan dengan empat haru sebelum FIFA Matchday ada lubur padahal di banyak negara, kompetisi berhenti saat FIFA Matchday. Ini kami memberikan ruang kepada Timnas Indonesia," tutur Ferry Paulus.
"Untuk bisa memanfaatkan pemusatan latihan yang sifatnya dibutuhkan. Sehingga supaya tidak lagi ada penyetopan kompetisi di tengah jalan, kami sudah bikin roadmap hingga 2027," imbuhnya.
2 dari 3 halaman
Jadwal Akan Mundur Kalau Gunakan Championship Series
"Jadi tidak ada lagi Championship Series. Sudah ditetapkan semua, kapan mau istirahat, di SEA Games diliburkan. Dari slot waktu tadi kalau menggunakan Championship Series lagi," ungkap Ferry Paulus.
"Maka ini jadwal kompetisi akan mundur jauh. Jadi bukan tidak bagus Championship Series. Format itu animonya besar dari sisi produk, mengilap."
"Tapi, kebutuhan waktu kompetisi yang tidak mencukupi sehingga mau tidak mau kembali ke kompetisi penuh," ucap mantan bos Persija Jakarta tersebut.
3 dari 3 halaman
Kick-off Liga 1 2024/2025
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) memundurkan kick-off Liga 1 2024/2025 menjadi 9 Agustus 2024. Persib Bandung kontra PSBS Biak menjadi pembuka.
Persib adalah juara bertahan Liga 1 setelah mengalahkan Madura United. Sementara, PSBS ialah kampiun Liga 2 pada musim lalu berkat menaklukkan Semen Padang.
Sebelumnya, pada 31 Mei 2024, PT LIB telah menetapkan sepak mula Liga 1 pada musim depan akan digelar 2 Agustus 2024.
"Kick-off Liga 1 2024/2025 akan digelar di Bandung antara Persib melawan PSBS pada 9 Agustus 2024," ujar Ferry Paulus.
Disadur dari Bola.com/Muhammad Adiyaksa, Wiwig Prayugi, Diugngah 20 Juni 2024
Baca Juga:
Cuma Tahan Satu Musim! PT LIB Resmi Hapus Format Championship di Liga 1 2024/2025 - Bola.net
Read More
No comments:
Post a Comment