Rechercher dans ce blog

Friday, November 17, 2023

Hasil Grup D Piala Dunia U-17 2023: Argentina & Jepang Melaju Ke 16 Besar - Goal.com

Jepang lolos dengan status peringkat tiga terbaik, karena koleksi poinnya tak mungkin dikejar pesaingnya di posisi tersebut.

Argentina dan Jepang berhasil merebut tiket ke 16 Besar Piala Dunia U-17 2023 setelah dalam pertandingan terakhir Grup D, Jumat (17/11) sore WIB, mampu mengalahkan lawannya masing-masing.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Jakarta International Stadium, Argentina menggasak Polandia dengan skor 4-0. Sedangkan di saat bersamaan di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jepang menaklukkan Senegal 2-0.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Hasil tersebut membuat Argentina, Senegal, dan Jepang mempunyai koleksi poin sama enam. Namun Argentina tampil sebagai pemuncak klasemen, karena unggul selisih gol, diikuti Senegal, dan Jepang.

Meski menempati posisi ke tiga di klasemen, raihan poin Jepang tidak mungkin terkejar lagi oleh tim yang berada di Grup A, E, dan F, sehingga mereka dipastikan tampil sebagai salah satu dari empat peringkat tiga terbaik. Mereka berpeluang bertemu Maroko atau Spanyol di 16 Besar.

Sedangkan Argentina masih menunggu salah satu peringkat tiga terbaik yang berasal dari Grup B, E, dan F. Dari ketiga grup itu, Uzbekistan saat ini memiliki poin yang lebih baik dibandingkan tim di Grup E dan F.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Jakarta International Stadium, Argentina sudah membuka keunggulan pada menit ke-34 melalui gol Thiago Laplace memanfaatkan kemelut di depan gawang.

Agustin Ruberto menggandakan keunggulan beberapa saat setelah kick-off babak kedua dilakukan. Ian Subiabre dan Santiago Lopez menggenapkan kemenangan menjadi 4-0 pada menit ke-52 dan 86.

Sementara dari laga yang berlangsung di Bandung, pelatih Senegal Serigne Saliou sudah melakukan dua pergantian pemain di babak pertama yang berakhir dengan skor imbang tanpa gol.

Satu pergantian lagi dilakukan di awal babak kedua, namun membuat mereka justru kebobolan dua gol. Jepang mengamankan tiket 16 Besar lewat dua gol yang dihasilkan brace pemain pengganti Rento Takaoka pada menit ke-62 dan 72.

Adblock test (Why?)


Hasil Grup D Piala Dunia U-17 2023: Argentina & Jepang Melaju Ke 16 Besar - Goal.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Pelan-Pelan Cole Palmer! Borong 4 Gol Kemenangan Chelsea, Cetak Rekor Baru di Premier League - Bola.net

[unable to retrieve full-text content] Pelan-Pelan Cole Palmer! Borong 4 Gol Kemenangan Chelsea, Cetak Rekor Baru di Premier League    Bol...