Duel Paris Saint Germain vs Al Nassr berakhir imbang tanpa gol pada laga uji coba di Stadion Yanmar, Osaka, Jepang, Selasa (25/7).
Al Nassr yang menurunkan Cristiano Ronaldo sejak menit awal mampu mendominasi penguasaan bola di babak pertama. Namun, PSG juga beberapa kali sanggup mengancam.
Pada babak pertama Ronaldo sedikitnya mendapat lima peluang untuk cetak gol. Salah satu peluang terbaik Ronaldo tercipta lewat tendangan akrobatik sayangnya masih melenceng di sisi kiri gawang.
Les Parisiens yang kali ini tak diperkuat Kylian Mbappe juga mampu menghadirkan sederet peluang emas. Carlos Soler, Noha Lemina, dan Marco Asensio juga nyaris cetak gol namun masih bisa digagalkan kiper Nawaf Al Aqidi.
Upaya kedua tim untuk mencetak gol di pengujung babak pertama tak kunjung tercipta. Skor imbang tanpa gol menghiasi papan skor hingga jeda pertandingan.
Pada menit ke-70, PSG nyaris berhasil memecah kebuntuan. Gharbi yang mampu menusuk di sisi kanan kotak penalti mencoba melepaskan tembakan keras namun masih bisa diblok Bawaf Al Aqidi.
Tidak seagresif di babak pertama, Al Nassr justru lebih banyak tertekan di babak kedua. Terutama setelah Ronaldo ditarik keluar pada menit ke-66.
Les Parisiens terus berupaya untuk membongkar pertahanan Al Nassr di waktu tersisa namun tak ada gol yang kunjung tercipta. Skor imbang tanpa gol bertahan hingga laga tuntas.
Susunan Pemain PSG vs Al Nassr:
PSG XI: Gianluigi Donnarumma; Achraf Hakimi, Danilo Pereira, Milan Skriniar, Lucas Hernandez; Vitinha, Warren Zaire Emery, Cher Ndour; Noha Lemina, Marco Asensio, Carlos Soler
Al Nassr XI: Nawaf Al-Aqidi; Konan, Abdullah Madu, Ali Lajami, Sultan Alganham; Ayman Yahya, Seko Fofana, Marcelo Brozovic; Anderson Talisca, Cristiano Ronaldo, Abdullah Ghareeb.
(jun/ptr)Ronaldo Gagal Cetak Gol, PSG vs Al Nassr Imbang - CNN Indonesia
Read More
No comments:
Post a Comment