Rechercher dans ce blog

Tuesday, July 4, 2023

Kronologi Bali Batal Gelar ANOC World Beach Games 2023: Anggaran Jadi Penyebab - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Bali batal menjadi tuan rumah ANOC World Beach Games 2023. Tidak cairnya anggaran dari pemerintah Indonesia membuat ajang olahraga air dan pantai kelas dunia tersebut batal terlaksana di Pulau Dewata.

Asoasiasi Komite Olimpiade Nasional atau Association of National Olympic Committees (ANOC) mengumumkan bahwa Bali menarik diri dari tuan rumah World Beach Games 2023 pada Selasa (4/7/2023) malam WIB.

ANOC menyebut keputusan mundur yang diambil Bali itu sebagai langkah yang mendadak dan mengecewakan.

"Dengan sangat terkejut dan sangat kecewa, ANOC mengetahui bahwa Komite Olimpiade Indonesia (KOI) telah menarik diri dari komitmennya untuk menjadi tuan rumah ANOC World Beach Games dan Sidang Umum ANOC pada bulan Agustus 2023," bunyi keterangan resmi ANOC.

Baca juga: World Beach Games 2023 di Bali Batal, Anggaran dari Pemerintah Tak Kunjung Cair Disebut Jadi Penyebab

Bali tuan rumah edisi kedua World Beach Games

Awalnya, ANOC World Beach Games (AWBG) 2023 Bali bakal dilaksanakan pada 5 sampai dengan 12 Agustus 2023 mendatang.

Adapun, ajang di Bali tahun ini sejatinya akan menjadi edisi kedua dari ANOC World Beach Games.

Edisi pertama ANOC World Beach Games diselenggarakan di Doha, Qatar, pada 2019 lalu.

Kepastian Bali sebagai tuan rumah World Beach Games 2023 disampaikan oleh Ketua Interim ANOC, Robin Mitchell, pada Jumat (10/6/2022).

Di mata Robin Mitchell, Bali memiliki sejumlah pantai terindah di dunia sehingga cocok untuk menjadi latar dari penyelenggaraan World Beach Games 2023.

"Kami dengan gembira mengumumkan Bali sebagai tuan rumah edisi kedua ANOC World Beach Games," kata Robin Mitchell dalam keterangan resminya, seperti dikutip Antara.

Baca juga: Menpora Dito Ariotedjo soal Atlet Israel Ikut AWBG Bali: Jangan Campuri Politik dan Olahraga

Polemik kehadiran Israel

Kehadiran tim Israel pada ajang olahraga di Indonesia kembali menimbulkan polemik.

Sebelumnya, timnas sepak bola U20 Israel sempat mendapat penolakan untuk tampil pada Piala Dunia U20 2023 di mana Indonesia awalnya bakal menjadi tuan rumah.

Pada akhirnya, Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023 yang penyelenggaraannya dipindah ke Argentina.

Setelah kasus di Piala Dunia U20, penolakan terhadap tim Israel kembali terjadi menjelang AWBG 2023 Bali.

Salah satu pihak yang menyuarakan penolakan terhadap kehadiran timnas U20 Israel adalah Gubernur Bali, I Waya Wayan Koster.

I Wayan Koster mengatakan bahwa penolakan terhadap Israel berdasarkan Konstitusi Republik Indonesia dan Peraturan Menteri Luar Negeri (Permenlu).

"Berdasarkan pada konsistusi. Yang kedua dasarnya adalah Peraturan Luar Negeri Nomor 3 Tahun 2019," kata I Wayan Koster usai menghadiri kegiatan di Pura Besakih, Karangasem, Bali, dikutip Kompas.com Rabu (5/4/2023).

Sebelumnya, memang ada beberapa atlet Israel yang telah memastikan diri lolos ke World Beach Games 2023, salah satunya Eva Fabian dari cabang olahraga Open Water Swimming nomor 5 km putri.

Baca juga: Polemik Israel di AWBG 2023, NOC Indonesia Bersurat ke I Wayan Koster

Menpora pastikan Israel absen

Pada 27 April lalu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengatakan bahwa Komite Olimpiade Internaional (IOC) telah merilis daftar negara peserta World Beach Games 2023.

Dalam daftar tersebut tidak ada nama Israel.

"Sudah, aman. Tidak ada masalah, Komite Olimpiade sudah merilis negara yang ikut pada 27 April. Saya tidak melihat nama Israel. Jadi tidak menjadi polemik," kata Dito Ariotedjo di Istana Wakil Presiden pada Rabu (26/4/2023).

"Jadi clear, tidak ada penolakan," imbuh Dito.

Bali mundur dari tuan rumah AWBG 2023

Satu bulan menjelang AWBG 2023, ANOC membuat pengumuman cukup mengejutkan. Mereka menyampaikan, Bali mundur dari tuan rumah World Beach Games 2023.

Menurut keterangan ANOC, tidak cairnya anggaran dari pemerintah menjadi penyebab mundurnya Bali sebagai tuan rumah World Beach Games 2023.

"KOI (Komite Olimpiade Indonesia) menyatakan bahwa keputusan tersebut diambil setelah anggaran tidak kunjung cair dari Pemerintah Indonesia dan tidak ada waktu lagi untuk menyelenggarakan pesta olahraga tersebut."

"ANOC sangat kecewa dengan tindakan KOI yang akan menghalangi atlet-atlet dari 100 NOC yang memenuhi syarat untuk memenuhi ambisi mereka untuk berkompetisi di Asian Games," imbuh ANOC.

Dengan jadwal penyelenggaraan tinggal satu bulan lagi, ANOC menyatakan bahwa sangat sulit untuk mencari pengganti Bali sebagai tuan rumah.

Alhasil, ANOC pun secara berat mengambil opsi untuk membatalkan penyelenggaraan World Beach Games edisi tahun ini.

"Dengan jadwal penyelenggaraan yang dijadwalkan berlangsung satu bulan lagi, keputusan yang sangat mendadak ini membuat ANOC tidak dapat mencari tuan rumah alternatif sehingga tidak ada pilihan lain selain membatalkan penyelenggaraan edisi tahun ini dan juga Sidang Umum ANOC."

Baca juga: Menpora soal Israel Tak Ikut World Beach Games 2023 Bali: Aman, Tidak Ada Penolakan

Setelah World Beach Games 2023 di Bali batal, prioritas ANOC selanjutnya dalah memastikan para atlet tetap mendapat dukungan dan Federasi Internasional mendapat kompensasi sebaik mungkin.

"ANOC dan KOI telah melakukan pertemuan koordinasi mingguan, seperti yang dilakukan baru-baru ini minggu lalu, dan tidak ada satu pun masalah yang diindikasikan oleh KOI yang dapat menyebabkan hal tersebut."

"Prioritas utama ANOC adalah memastikan para atlet mendapat dukungan dan NOC serta Federasi Internasional mendapat kompensasi sebaik mungkin sehubungan dengan pembatalan pertandingan," demikian keterangan resmi ANOC.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Kronologi Bali Batal Gelar ANOC World Beach Games 2023: Anggaran Jadi Penyebab - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Akmal Marhali Bicara Jujur soal Performa Marselino Ferdinan hingga Taktik Shin Tae-yong - tvOneNews.com

[unable to retrieve full-text content] Akmal Marhali Bicara Jujur soal Performa Marselino Ferdinan hingga Taktik Shin Tae-yong    tvOneNew...