Rechercher dans ce blog

Tuesday, August 17, 2021

Dwigol Robert Lewandowski Bawa Bayern Munich Tekuk Borussia Dortmund Di Piala Super Jerman - Goal.com

Terakhir diperbarui

Getty Images

Marco Reus cs kembali gagal membendung dominasi rival abadinya dalam kancah sepakbola Jerman

Bayern Munich kembali menunjukkan taji sebagai klub adidaya dengan mengalahkan rival abadi Borussia Dortmund 3-1 dalam laga Piala Super Jerman, Rabu (18/8) di Signal Iduna Park.

Dortmund berhak menantang sang kampiun Bundesliga setelah menjuarai DFB-Pokal musim kemarin, namun kedigdayaan Die Roten masih belum luntur meski ditinggal pelatih peraih treble, Hansi Flick.

Gol Marco Reus (64') tak mampu menjawab brace Robert Lewandowski (41', 74') dan sumbangan Thomas Muller (49'), sehingga anak asuh Julian Nagelsmann sukses menggondol prestasi pertama musim ini.

Felix Passlack memulai laga dengan kelimpungan menghadapi sisi kiri Bayern. Di menit ke-14 Kingsley Coman merebut bola dari bek kanan itu dan mengirimkan umpan ke kaki Serge Gnabry yang lebih memilih meneruskannya untuk Muller, beruntung Manuel Akanji siap menghalanginya. Semenit kemudian Passlack kembali kehilangan penguasaan berkat Gnabry, winger Jerman itu lantas membalas budi Coman yang tendangannya berakhir terlalu tinggi.

Bayern nyaris membuka keunggulan saat sepakan Muller ditepis Gregor Kobel dan bola jatuh ke kaki Lewandowski di menit ke-34, namun blok Axel Witsel di depan garis gawang berhasil menjaga skor kacamata.

Barulah empat menit sebelum turun minum bomber Polandia itu sukses merobek jala BVB lewat serangan balik. Gnabry melewati Passlack dan mengirimkan umpan silang setelah menerima bola di sayap kiri dari Leon Goretzka, Lewandowski yang lepas dari penjagaan berhasil menanduk bola melewati Kobel untuk membawa FC Bayern unggul 1-0.

Mimpi buruk Passlack tak berakhir di babak pertama, ia masih tak mampu menjaga Gnabry yang akhirnya sukses mengirimkan umpan silang mendatar di menit ke-49. Bola sontekan Lewandowski masih bisa ditepis Kobel, namun Muller sigap melesakkan rebound di depan gawang kosong dan menggandakan keunggulan Die Roten.

Dortmund baru bisa memperkecil ketinggal pada menit ke-64 ketika umpan lambung Akanji dari lini belakang berhasil disundul Passlack ke arah Bellingham. Gelandang 18 tahun itu lantas meneruskan bola ke Marco Reus yang melepaskan tembakan melengkung melewati Manuel Neuer.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Berperan pada penciptaan gol balasan, Akanji malah melakukan blunder di menit ke-74, ia melepaskan umpan buruk sehingga bisa dipotong Corentin Tolisso. Lewandowski yang menerima bola dari sang gelandang tak mendapat perlawanan berarti dan sukses membuat skor menjadi 3-1. Tak ada gol tambahan hingga waktu penuh, dan Bayern sukses meraih Piala Super kesembilan.

Susunan Pemain

Borussia Dortmund (4-3-3): Gregor Kobel; Felix Passlack, Axel Witsel, Manuel Akanji, Nico Schulz; Jude Bellingham, Mahmoud Dahoud, Giovanni Reyna; Youssoufa Moukoko, Erling Haaland, Marco Reus.

Bayern Munich (4-2-3-1): Manuel Neuer; Josip Stanisic, Dayot Upamecano, Niklas Sule, Alphonso Davies; Joshua Kimmich, Leon Goretzka; Kingsley Coman, Thomas Muller, Serge Gnabry; Robert Lewandowski.

Adblock test (Why?)


Dwigol Robert Lewandowski Bawa Bayern Munich Tekuk Borussia Dortmund Di Piala Super Jerman - Goal.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Shin Tae-yong: Saya Tahu Cara Hadapi Jepang Sejak Masih jadi Pemain, Optimis Timnas Indonesia Menang? - Bola.net

[unable to retrieve full-text content] Shin Tae-yong: Saya Tahu Cara Hadapi Jepang Sejak Masih jadi Pemain, Optimis Timnas Indonesia Menan...