Rechercher dans ce blog

Friday, May 28, 2021

Prediksi Final Liga Champions Man City Vs Chelsea Versi Michael Owen - detikSport

Jakarta -

Dua raksasa Premier League Manchester City & Chelsea bertemu di final Liga Champions akhir pekan ini. Eks penyerang timnas Inggris Michael Owen mengungkap prediksinya.

Estadio Do Dragao, Porto, akan menjadi ajang duel Manchester City vs Chelsea di final Liga Champions, Minggu (30/5/2021) dini hari WIB. Kedua tim sudah tiga kali bertemu musim ini, dengan Chelsea merebut dua kemenangan dan Man City memetik satu kemenangan.

Satu-satunya kemenangan Man City itu didapatkan saat Chelsea masih ditangani Frank Lampard. Saat kursi manajer jadi milik Thomas Tuchel, Chelsea berjaya di dua pertemuan dan laga akhir pekan ini akan memastikannya kembali.

Banner Final Liga Champions

Jika bicara sejarah, Man City baru sekali ini mencapai final Liga Champions. Sementara Chelsea sudah dua kali: kandas di final 2007/2008 lalu juara di musim 2011/2012.

Memang sejarah tak menjamin duel di lapangan, tapi diperkirakan memainkan perannya secara psikologis. Di sisi lain, Man City juga punya keuntungannya sendiri.

Manchester City punya waktu cukup panjang untuk bersiap menghadapi partai ini, karena sudah mengunci gelar Premier League sejak 11 Mei lalu atau dengan tiga laga tersisa. Sedangkan Chelsea harus 'berdarah-darah' sampai pertandingan terakhir untuk memastikan finis empat besar, sehingga diyakini berdampak secara fisik.

Jelang Manchester City Vs Chelsea, mantan bintang tim nasional Inggris Michael Owen memberi prediksi. Ia percaya Man City dalam posisi lebih baik. Apalagi Chelsea juga sedang menurun, menelan tiga kekalahan di empat partai terakhirnya seluruh ajang.

"Dengan liga terkunci beberapa pekan lalu, City punya banyak waktu untuk bersiap. Itu cuma bisa menguntungkan Pep Guardiola dan berhubung Chelsea menurun belakangan ini, sulit untuk tak setuju City mengangkat trofi Liga Champions pertama mereka," kata Owen dilansir Metro.

"Saya rasa Chelsea akan menunggu dan mencoba menangkap City lewat serangan balik. Meski demikian, dengan Manchester City begitu kuat saat menyerang, menghalau mereka akan jadi ujian besar."

"Oleh karena itu, saya akan mendukung City memenangi trofi Liga Champions pertama dan yang sangat mereka dambakan, dengan kemenangan 2-0," imbuhnya jelang laga final Liga Champions Manchester City Vs Chelsea.

(raw/krs)

Adblock test (Why?)


Prediksi Final Liga Champions Man City Vs Chelsea Versi Michael Owen - detikSport
Read More

No comments:

Post a Comment

Kata-kata Ronaldo Usai Cetak 2 Gol Saat Al Nassr Bantai Al Gharafa - CNN Indonesia

[unable to retrieve full-text content] Kata-kata Ronaldo Usai Cetak 2 Gol Saat Al Nassr Bantai Al Gharafa    CNN Indonesia Siiiuuu! Crist...