BARCELONA – Lionel Messi mencetak sejarah setelah menjadi top skor Liga Spanyol 2020-2021 dengan koleksi 30 gol. La Pulga –julukan Lionel Messi– untuk yang kelima beruntun menjadi top skor Liga Spanyol!
Menurut laporan Squawka, Lionel Messi menjadi satu-satunya pesepakbola yang sanggup melakukannya. Sebelumnya, Lionel Messi bersanding dengan Alfredo Di Stefano dan Hugo Sanchez yang sama-sama empat kali beruntun menjadi top skor Liga Spanyol.
Jika ditotal, Lionel Messi sudah delapan kali menjadi top skor Liga Spanyol. Jumlah tersebut merupakan yang terbanyak. Pesaing terdekat Lionel Messi adalah pesepakbola legenda Athletic Bilbao, Telmo Zarra, yang enam kali menjadi top skor Liga Spanyol.
Luis Suarez Sakit Hati
Tak hanya Lionel Messi yang merasakan sukacita, sang sahabat Luis Suarez (Atletico Madrid) juga merasakan hal yang sama. El Pistolero –julukan Atletico Madrid– baru saja mengantarkan Atletico Madrid juara Liga Spanyol 2020-2021.
Bahkan Luis Suarez mencetak gol kemenangan 2-1 Atletico Madrid atas Real Valladolid di pekan pamungkas Liga Spanyol 2020-2021. Berkat kemenangan ini, Atletico Madrid menjadi kampiun Liga Spanyol 2020-2021 dengan 86 angka, unggul dua poin dari Real Madrid di tempat kedua.
BACA JUGA: Tangis Luis Suarez Pecah Usai Atletico Madrid Juara Liga Spanyol Musim Ini
Kelar merayakan gelar juara di lapangan, Luis Suarez terlihat tak bisa menahan tangis. Ia tak menyangka membawa Atletico Madrid juara Liga Spanyol 2020-2021.
Lionel Messi 5 Kali Beruntun Jadi Top Skor Liga Spanyol, Luis Suarez Merasa Tak Dihargai Barcelona - Okezone
Read More
No comments:
Post a Comment