Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane berusaha tenang usai El Real ditahan Real Betis. Ia merasa timnya tampil cukup baik tapi gagal menang akibat kurang tajam.
Madrid tertahan 0-0 oleh Real Betis di Estadio Alfredo di Stefano pada laga pekan ke-33 Liga Spanyol. Hasil imbang ini datang di momen krusial saat persaingan perebutan gelar LaLiga menuju akhir.
Akibat kegagalan meraih kemenangan atas Betis, Madrid tertahan di posisi kedua dengan 71 angka. Mereka unggul dua angka dari Barcelona di urutan ketiga dan tertinggal dua angka dari Atletico Madrid di puncak klasemen.
Wajar bisa Madrid kemudian dihujani kritik usai laga ini. Menghadapi situasi tersebut pelatih Madrid, Zinedine Zidane berusaha bersikap tenang.
Menurutnya Madrid sudah tampil cukup baik meski mereka gagal menang. Buruknya penyelesaian akhir menjadi sebab utama Los Blancos gagal menang di laga ini.
Madrid sepanjang 90 menit memang tampil dominan dengan melepas 17 tembakan, tapi hanya lima yang mengarah ke gawang.
Zidane juga menegaskan bahwa persaingan perebutan gelar juara belum berakhir. Ia yakin timnya bakal segera melupakan hasil imbang ini dan fokus ke laga berikutnya.
Pada laga berikutnya, Madrid harus menghadapi Chelsea di semifinal Liga Champions. El Real akan menjamu Los Blancos di Estadio Alfedo Di Stefano, (28/4).
"Kami kehilangan dua poin, itu jelas. Kami sangat bagus dalam bertahan tetapi kurang baik dalam serangan. Kami kehilangan sesuatu, kami tidak cukup baik untuk di puncak," ujar Zidane dikutip dari Marca.
"Kami kehilangan dua poin yang sepertinya sangat buruk. Namun, kami akan fokus pada hari Selasa. Jalan masih panjang yang harus dilalui di LaLiga dan kami akan berjuang sampai akhir. Ini belum berakhir."
"Kami siap untuk pertandingan berikutnya, yang akan menjadi pertandingan tersulit kami sepanjang musim.Kami kekurangan sesuatu untuk dimenangkan, itu benar, tapi kami baik-baik saja," jelasnya.
(pur/mrp)Sepakbola Madrid Tak dalam Situasi Sulit Usai Ditahan Betis - detikSport
Read More
No comments:
Post a Comment