Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan komentar usai ranking FIFA terbaru Timnas Indonesia melonjak jadi peringkat 142 dunia dengan 1072,66 poin.
Berdasarkan ranking terbaru FIFA pada Kamis (15/2), peringkat Indonesia dipastikan naik empat tingkat dari 146 dunia pada Desember 2023 menjadi 142.
Kenaikan peringkat Indonesia dalam rangking FIFA tak lepas keberhasilan Timnas Indonesia menorehkan sejarah di Piala Asia 2023 Qatar dengan lolos ke babak 16 besar.
"Alhamdulillah, posisi 142 di FIFA tak hanya tertinggi dalam lima tahun terakhir, tapi juga dalam setahun ini," kata Erick Thohir dikutip dari Antara.
Erick Thohir mengatakan PSSI akan terus berupaya untuk mencapai target yaitu ranking 100 dunia FIFA.
"Meski target saya tetap segera mungkin bisa tembus 100 dunia, namun ini sebuah proses yang membuktikan program yang kami lakukan di PSSI, terutama dalam menyiapkan timnas yang kompetitif dan berkualitas, sudah on the track," kata Erick.
Upaya Indonesia untuk terus meningkatkan peringkat FIFA akan diuji pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret.
Indonesia akan menghadapi Vietnam pada pertandingan kandang dan tandang pada 21 Maret dan 26 Maret.
Kemenangan pada dua laga itu akan semakin menaikkan peringkat FIFA Indonesia dan di saat yang sama membuka peluang lolos ke putaran ketiga untuk semakin dekat ke pintu Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.
(jal/jal)Kata-kata Erick Thohir Usai Ranking FIFA Indonesia Naik - CNN Indonesia
Read More
No comments:
Post a Comment