Justin Hubner dan Sandy Walsh sudah bergabung Pemusatan Latihan (TC) Timnas Indonesia di Turki. Selanjutnya tinggal Elkan Baggott yang akan menyusul.
Kehadiran Justin dan Sandy membuat skuad Timnas Indonesia kini menjadi 26 pemain dari total 28 pemain. Satu pemain yakni Shayne Pattynama saat ini sedang pulang ke Belanda untuk menemani ibunya yang sakit.
Sebenarnya ada 30 pemain yang dipanggil, tapi Yance Sayuri dan Rachmat Irianto cedera. Pelatih Timnas Indonesia memutuskan tak mencari pengganti buat Yance maupun Irianto.
Dengan akan menyusulnya Elkan dan Shayne yang nantinya bakal kembali, maka skuad Garuda segera komplet. Mereka sangat dinantikan Timnas Indonesia yang sudah berada di Turki sejak 21 Desember 2023.
"Satu pemain lainnya, Elkan Baggott dijadwalkan Selasa malam ini (2/1) bergabung pula pada pemusatan latihan (TC) itu," tulis keterangan PSSI.
Rencananya hanya 26 pemain yang pasti dibawa STY ke Piala Asia 2023. Itu berarti akan ada dua pemain yang bakal dicoret tak masuk skuad final.
Seleksi akhir akan ditentukan sebelum turnamen berlangsung. Besar kemungkinan penilaian akan diambil dari laga uji coba.
Timnas Indonesia akan melakoni tiga laga uji coba dulu sebelum terjun di Piala Asia 2023. Yakni melawan Libya dua kali di Turki lalu menghadapi Iran di Qatar.
Simak Video "Indonesia Gabung Grup Neraka Piala Asia, Pengamat: Persiapan Harus Matang"
[Gambas:Video 20detik]
(mro/aff)
Justin Hubner & Sandy Walsh Sudah Gabung Timnas di Turki, Baggott Nyusul - detikSport
Read More
No comments:
Post a Comment