Rechercher dans ce blog

Sunday, December 24, 2023

Klasemen Liga Voli Korea Usai Red Sparks Kalah dari Pink Spiders - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Red Sparks dan Megawati Hangestri Pertiwi gagal mendekati IBK Altos di klasemen Liga Voli Korea setelah kalah 1-3 dari Pink Spiders di Samsan World Gymnasium, Minggu (24/12).

Kekalahan dari Pink Spiders itu membuat Red Sparks mengakhiri putaran ketiga Liga Voli Korea dengan suram.

Selain gagal menang dan menelan tiga kekalahan beruntun, Red Sparks juga tidak bisa mendekati perolehan poin IBK Altos di klasemen Liga Voli Korea.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Alih-alih mendekati zona tiga besar atau area tiket championship series, Red Sparks masih terpaku di peringkat kelima dengan 24 poin.

Red Sparks sejauh ini hanya unggul atas Hi Pass dan AI Peppers. Megawati dkk tertinggal empat poin dari IBK Altos yang menempati peringkat keempat.

Hillstate memuncaki klasemen dengan 41 poin, sementara Pink Spiders yang mengalahkan Red Sparks pada laga penutup putaran ketiga menduduki peringkat kedua dengan 39 poin.

GS Caltex yang belum bisa dikalahkan Red Sparks dalam tiga pertemuan di tiga putaran ada di peringkat ketiga dengan 31 poin.

Liga voli Korea sektor putri masih memiliki satu laga sisa putaran ketiga yakni antara Hi Pass dan GS Caltex yang akan berlangsung pada Senin (25/12). Sementara putaran keempat akan dimulai pada Rabu (27/12).

Red Sparks akan mengawali putaran keempat dengan laga menghadapi Pink Spiders, Kamis (28/12).

Klasemen Liga Voli Korea:

1. Hillstate 41 Poin
2. Pink Spiders 39
3. GS Caltex 31
4. IBK Altos 28
5. Red Sparks 24
6. Hi Pass 16
7. AI Peppers 7

[Gambas:Video CNN]

(sry/nva)

Adblock test (Why?)


Klasemen Liga Voli Korea Usai Red Sparks Kalah dari Pink Spiders - CNN Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

RESMI Perpanjang Kontrak, Shin Tae-Yong: Mohon Dukungan Indonesia - Goal.com

Donny Afroni Indonesia World Cup Qualification AFC Tae-Yong Shin AFF Championship Liga 1 Erick berharap Tae-yong bisa membuat timn...