TRIBUNKALTARA.COM - Berikut enam pemain AC Milan yang bermain top dan flop di laga uji coba kontra Juventus, Tijjani Reijnders tampil impresif.
AC Milan dua kali menelan kekalahan di laga uji coba pramusim 2022/2023.
Setelah kalah tipis dari Real Madrid pada pekan lalu, tim Stefano Pioli kali ini harus takluk dari Juventus saat adu penalti.
Setelah bermain imbang 2-2 selama 90 menit, skuad AC Milan takluk 4-3 di adu penalti.
Tiga eksekutor penalti yakni Tomaso Pobega, Luka Romero dan, Davide Bartesaghi gagal melaksanakan tugasnya.
Tendangan pemain baru AC Milan, Luka Romero melambung ke atas mistar gawang sedangkan sisanya berhasil ditepis kiper Juventus, Carlo Pinsoglio.
Baca juga: Profil Carlo Pinsoglio, Kiper Lapis Tiga Juventus, MOTM Laga Uji Coba Kontra AC Milan
Setelah melalwan Juventus, AC Milan memiliki satu laga tersisa melawan Barcelona di Amerika Serikat.
Duel AC Milan vs Barcelona akan berlangsung di Allegiant Stadium pada Rabu (2/8/2023) pukul 10.00 WIB.
Laga uji coba ini akan jadi ajang pembuktian bagi sejumlah pemain yang ingin meyakinkan Stefano Pioli demi masuk tim utama pada musim depan.
Melansir Calciomercato.com, ada tiga pemain yang tampil mengesankan pada laga uji coba melawan Juventus, dua di antaranya adalah rekrutan baru.
Akan tetapi, ada pula tiga pemain yang performanya kurang meyakinkan atau flop di pertandingan kali ini.
Berikut selengkapnya daftar pemain AC Milan yang top dan flop di pertandingan uji coba melawan Juventus:
Rekrutan kelima AC Milan pada bursa transfer musim panas ini berhasil mengesankan pelatih Stefano Pioli dan manajemen Rossoneri.
6 Pemain AC Milan yang Top dan Flop di Laga Uji Coba Kontra Juventus, Tijjani Reijnders Impresif - Tribun Kaltara
Read More
No comments:
Post a Comment