TRIBUNNEWS.COM - Keinginan Timnas voli putri Indonesia bertemu Vietnam pada fase semifinal SEA Games 2023 cabang olahraga voli indoor nampaknya salah besar.
Pasalnya, tim voli putri Vietnam baru-baru ini mengukir sejarah baru dengan menjuarai Asian Volleyball Championship (AVC) Women's 2023.
Kepastian tersebut diperoleh setelah timnas voli putri Vietnam yang menggunakan nama Sports Center 1, mengalahkan Diamond Food di laga final, Selasa (2/5/2023).
Baca juga: Voli SEA Games 2023 - Momen Hendra Pamer Block Satu Tangan, Hernanda Dapat Julukan Baru
Vietnam menyegel gelar juara AVC Women's 2023 lewat keunggulan kemenangan 3-2 (21-25, 17-21, 25-20, 25-22, dan 15-10).
Sukses ini menciptakan sejarah baru bagi bola voli Vietnam.
Untuk kali pertama sepanjang partisipasi tim voli Vietnam, baru Sports Center 1, yang merupakan skuad untuk SEA Games 2023, menjuarai AVC Women's.
Keberhasilan Vietnam menyegel gelar juara membuat mereka memastikan satu tempat berlaga di Piala Duni Antar Klub FIVB.
Bahkan Federasi Bola Voli Dunia (FIVB) mengirim pesan ucapan selamat kepada Vietnam.
"Untuk pertama kalinya dalam sejarah, tim dari Vietnam memenangkan hak untuk berpartisipasi dalam Kejuaraan Bola Voli Klub Wanita Dunia FIVB. Sport Center 1 juga merupakan tim pertama Vietnam," bunyi ucapan selamat FIVB, dikutip dari laman TheThao247.
Ini menjadi modal berharga bagi Nguyen Thu Hoai dan kolega untuk menatap SEA Games 2023.
Awalnya, tim voli putri Vietnam menggunakan AVC Women's 2023 sebagai ajuang uji coba saja dan tak membidik target khusus.
Namun nyatanya mereka mampu melampaui ekspektasi dengan menyabet gelar juara.
Timnas Voli Putri Indonesia Salah Pilih Lawan
Timnas voli putri Indonesia melalui sang pelatih, Alim Suseno, telah membidik target yang akan dilawan pada babak semifinal SEA Games 2023.
SEA Games 2023: Vietnam Ukir Sejarah, Timnas Voli Putri Indonesia Salah Pilih Lawan di Semifinal - Tribunnews.com
Read More
No comments:
Post a Comment