Rechercher dans ce blog

Sunday, April 9, 2023

Ronaldo Gagal Cetak Gol, Al Nassr Diimbangi Al Feiha - detikSport

Al Majma'ah -

Cristiano Ronaldo tampil kurang impresif dan gagal mencetak gol saat Al Nassr bertemu Al Feiha. Alhasil, Worldwide harus puas berimbang 0-0.

Ronaldo jadi starter saat Al Nassr melawat ke Stadion Al Majmaah Sports City, Senin (10/4/2023) dini hari WIB. Menjadi kapten, Ronaldo berupaya menginspirasi rekan-rekannya sejak menit awal.

Sepakan Ayman Yahya dan upaya Cristiano Ronaldo pada menit kelima sudah membuat repot kiper Al Feiha Vladimir Stojkovic.

Gawang Al Nassr sempat kebobolan oleh gol Aleksandar Trajovski pada menit ke-21 tapi dianulir wasit karena terjebak offside. Al Nassr terus menggempur pertahanan Al Feiha.

Tapi, ketangguhan Stojkovic di bawah mistar membuat peluang demi peluang Al Nassr, terutama dari Ronaldo berhasil dimentahkan.

Setelah berimbang 0-0 di babak pertama, Al Nassr berupaya terus mencari gol di laga ini. Ronaldo dan Anderson Talisca di lini serang Al Nassr dibuat frustrasi oleh ketatnya pertahanan Al Feiha.

Ronaldo punya beberapa peluang di babak kedua tapi gagal dimaksimalkan olehnya. Rudi Garcia selaku pelatih Al Nassr juga memasukkan beberapa pemain menyerang untuk mencari gol.

Talisca sempat mencetak gol di menit ke-78 tapi dianulir wasit karena terjebak offside. Hingga laga tuntas, skor 0-0 bertahan.

Hasil ini merugikan Al Nassr karena mereka tertahan di posisi kedua klasemen Liga Pro Arab Saudi dengan 53 poin dari 23 laga, tertinggal tiga poin pemuncak Al Ittihad yang menang 2-1 atas Al Wehda.

Ronaldo juga tidak bisa menambah pundi golnya di liga yang masih berjumlah 11 gol.

Simak Video "Semoga Cristiano Ronaldo Bisa Dongkrak Liga Arab"
[Gambas:Video 20detik]
(mrp/pur)

Adblock test (Why?)


Ronaldo Gagal Cetak Gol, Al Nassr Diimbangi Al Feiha - detikSport
Read More

No comments:

Post a Comment

Indra Sjafri Bangga 3 Kali Antar Timnas Indonesia ke Piala Asia U-20 - detikSport

[unable to retrieve full-text content] Indra Sjafri Bangga 3 Kali Antar Timnas Indonesia ke Piala Asia U-20    detikSport Klasemen Kualif...