Juventus dipermalukan Monza dalam lanjutan Liga Italia. Paul Pogba memberikan reaksinya di media sosial.
Monza vs Juventus berlangsung di Stadio Brianteo, Minggu (18/9/2022) malam WIB. Si Nyonya Tua yang butuh kemenangan malah dibuat kesulitan karena harus bermain dengan 10 orang usai Angel Di Maria menerima kartu merah pada menit ke-40.
Keunggulan jumlah pemain itu berhasil dimanfaatkan Monza, yang akhirnya mencetak gol di menit ke-74 lewat sepakan Christian Gytkjaer. Bianconeri pulang ke Turin tanpa membawa poin.
Juventus sudah tidak pernah menang dalam lima laga terakhir di semua ajang, yang terdiri dari tiga kekalahan dan dua hasil imbang. Juventus harus duduk di posisi kedelapan di klasemen Liga Italia dengan 10 poin.
Pogba kemudian muncul di media sosial untuk bereaksi dalam memberi dukungan ke tim. Pogba diketahui masih belum bisa membela Juventus karena mengalami cedera.
"Kami tidak pernah menyerah, musim masih panjang. Kami adalah Juventus," tulis mantan bintang Manchester United itu.
Kekalahan melawan Monza sepertinya sangat menjadi pukulan untuk Juventus. Akun Instagram klub pun seperti bungkam dalam aktivitas informasi hasil laga.
Simak Video "Paul Pogba Minta Maaf, Inter Milan Ganti Nama dan Logo"
[Gambas:Video 20detik]
(ran/mrp)
Juventus Dipermalukan Monza, Pogba Bereaksi - detikSport
Read More
No comments:
Post a Comment