Rechercher dans ce blog

Friday, April 15, 2022

Insiden Anting Warnai Kemenangan Inter Milan Atas Spezia - Goal.com

Getty

Inter Milan terus memberi tekanan kepada rival satu kotanya, AC Milan, dalam perburuan Scudetto setelah mencatat kemenangan 3-1 di Stadion Alberto Picco, Sabtu (16/4) dini hari WIB.

Hasil itu membuat Inter mencatatkan tiga kemenangan beruntun di Serie A. Mereka kini mengumpulkan nilai 69, dan memiliki satu pertandingan sisa lebih banyak. Sebelum laga dimulai, Inter tertinggal dua poin dari Milan.

Pertandingan antara Spezia dan Inter diwarnai insiden menarik. Bermula ketika M’Bala Nzola masuk di menit ke-60 untuk menggantikan Rey Manaj. Di tengah laga, wasit melihat ada sesuatu yang janggal di telinga Nzola.

Ternyata Nzola bertanding dengan masih menggunakan anting di telinganya yang ditutup plester. Wasit lalu meminta Nzola agar melepas antingnya, karena melanggar aturan permainan.

Nzola dan ofisial Spezia berusaha melepas anting tersebut. Namun upaya itu tidak membuahkan hasil. Akhirnya pelatih Thiago Motta yang terlihat kesal menarik keluar Nzola pada menit ke-70 untuk melakukan pergantian terakhir dengan memasukkan Janis Antiste.

Nzola

DAZN

Insiden itu terjadi kala Spezia tertinggal 1-0 oleh gol Marcelo Brozovic yang dilesakkan di menit ke-31. Itu menjadi gol perdana Brozovic sekalgus menjadi pemain ke-17 yang menjebol gawang lawan pada musim ini.

Secara keseluruhan, duel antara Spezia dan Inter berjalan menarik, karena kedua tim memperlihatkan permainan terbuka, dan silih berganti melakukan serangan. Namun skor 1-0 tidak mengalami perubahan.

Pertarungan tetap sengit di babak kedua. Selepas insiden Nzola, arah angin mulai berubah. Inter mampu memberikan tekanan bertubi-tubi ke pertahanan tuan rumah sampai akhirnya mereka menggandakan keunggulan di menit ke-73.

Berawal dari pergerakan Ivan Perisic di sisi kanan pertahanan Spezia, pemain bernomor punggung 14 ini lalu melepaskan tendangan ke arah gawang, dan Lautaro Martinez yang masuk sebagai pemain pengganti membelokan arah bola, sehingga membuat kiper Ivan Provedel terkejut.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Spezia sempat memperkecil ketertinggalan di menit ke-84 ketika tendangan Giulio Maggiore sedikit di depan kotak penalti tidak bisa dijangkau penjaga gawang Samir Handanovic.

Inter akhirnya memastikan kemenangan menjadi 3-1 di injury time ketika Alexis Sanchez menuntaskan umpan Lautaro yang membuat persaingan di papan atas makin panas.

Adblock test (Why?)


Insiden Anting Warnai Kemenangan Inter Milan Atas Spezia - Goal.com
Read More

No comments:

Post a Comment

RESMI Perpanjang Kontrak, Shin Tae-Yong: Mohon Dukungan Indonesia - Goal.com

Donny Afroni Indonesia World Cup Qualification AFC Tae-Yong Shin AFF Championship Liga 1 Erick berharap Tae-yong bisa membuat timn...