Rechercher dans ce blog

Monday, October 18, 2021

Jadwal Denmark Open 2021 Hari Ini: Ada Marcus/Kevin & Greysia/Apriyani - detikSport

Jakarta -

Usai berjuang di Piala Thomas & Uber 2020, para pebulutangkis Indonesia lanjut berlaga di Denmark Open 2021. Berikut jadwal Denmark Open 2021 hari ini.

Denmark Open 2021 yang merupakan turnamen Super 1000 itu akan digelar pada 19-24 Oktober di Odenses Sports Park. Hari Rabu (19/10/2021) ini, Denmark Open akan memainkan laga babak pertama.

Sejumlah pebulutangkis Indonesia akan memainkan pertandingannya pada hari ini. Salah satunya adalah peraih medali emas Olimpiade 2020, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, yang akan menghadapi Pearly Tan/Thinaah Muralithara.

Ini akan jadi pertemuan keempat di antara kedua pasangan. Terakhir, Greysia/Apriyani menang atas Pearly/Thinaah di perempatfinal Piala Sudirman 2021 lalu lewat duel ketat tiga gim dengan skor 22-20, 17-21, 21-18.

Di nomor ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo juga akan turun bertanding. Pasangan nomor satu dunia itu akan ditantang ganda putra Prancis, Christo Popov/Toma Junior Popov.

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja akan menghadapi Tan Kian Meng/Lai Pei Jing di babak pertama nomor ganda campuran. Sementara Rinov Rivaldi/Pitha Haningtyas Mentari diuji pasangan Jepang, Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo.

Jadwal Denmark Open, Selasa (19/10/2021), mulai pukul 14.00 WIB:

Lapangan 1
Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Pearly Tan/Thinaah Muralithara - partai 5
Ruselli Hartawan vs Busanan Ongbamrungphan - partai 7
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Christo Popov/Toma Junior Popov - partai 9

Lapangan 2
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Di Zi Jian/Wang Chang - partai 5
Rinov Rivaldi/Pitha Haningtyas Mentari vs Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo - partai 7

Lapangan 3
Tommy Sugiarto vs Kantaphon Wangcharoen - partai 3
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing - partai 9
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Jones Ralfy Jansen/Jan Colin Volker - partai 10
Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino - partai 12

(nds/pur)

Adblock test (Why?)


Jadwal Denmark Open 2021 Hari Ini: Ada Marcus/Kevin & Greysia/Apriyani - detikSport
Read More

No comments:

Post a Comment

Meski Taklukan Timnas Indonesia, Bintang Jepang Ini Akui dapat Pelajaran Berharga dari Skuad Garuda, Jadi Kekuatan untuk Lawan China - tvOneNews.com

[unable to retrieve full-text content] Meski Taklukan Timnas Indonesia, Bintang Jepang Ini Akui dapat Pelajaran Berharga dari Skuad Garuda...