MISANO - Sesi latihan bebas 2 MotoGP San Marino 2021 berlangsung di Sirkuit Misano, Jumat (17/9/2021), malam WIB. Pembala Pramac Ducati, Johann Zarco, menjadi yang tercepat dalam latihan bebas 2.
Hujan deras turun menjelang sesi latihan bebas 2, tetapi para pembalap bisa bernapas lega ketika matahari kembali muncul saat sesi latihan di mulai. Pembalap KTM Tech3, Iker Lecuona, mampu tampil cukup impresif pada awal sesi latihan 2 dengan mampu menjadi yang tercepat.
Beberapa pembalap lainnya harus terkendala dengan kondisi sirkuit yang basah Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, harus melebar melewati gravel pada tikungan ke delapan. Nasih lebih buruk menimpa pembalap Avintia Ducati, Enea Bastianini, yang mengalami kecelakaan di tikungan pertama.
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, berusaha dengan keras untuk bisa melampaui waktu yang ditorehkan oleh Iker Lecuona. Hasilnya, pembalap asal Spanyol itu pun mampu mengungguli Lecuona setelah melakukan beberapa kali mencoba.
BACA JUGA: Tekenal sebagai Legenda MotoGP, Valentino Rossi Ungkap Keputusan Tergila dalam Kariernya
Beberapa waktu setelahnya, kondisi sirkuit pun berangsur membaik dan para pembalap bisa memacu motornya lebih cepat. Jack Miller dari Ducati Lenovo pun mampu menggeser posisi Marquez.
Hasil Latihan Bebas 2 MotoGP San Marino 2021: Johann Zarco Tercepat dan Marc Marquez Kelima, Valentino Rossi Tercecer - Okezone Sports
Read More
No comments:
Post a Comment