Rechercher dans ce blog

Friday, July 30, 2021

Semifinal Olimpiade Tokyo, Modal Impresif Greysia/Apriyani Jelang Lawan Wakil Korea Selatan - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, telah mencapai babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020.

Keberhasilan itu diraih Greysia/Apriyani usai mengalahkan pasangan China, Du Yue/Li Yin Hui di partai perempat final.

Berduel di Musashino Forest Plaza, Kamis (29/7/2021), Greysia/Apriyani menang melalui rubber game yang begitu ketat,

Pasangan Indonesia nomor 6 dunia itu harus melewati laga hingga 100 menit sebelum menang 21-15, 20-22, dan 21-17.

Kemenangan ini membuat Greysia/Apriyani selalu menang dalam empat laga Olimpiade Tokyo.

Baca juga: Rekap Badminton Olimpiade Tokyo: Jepang Raih 1 Medali, Tunggal Putri China Dominan

Greysia/Apriyani juga menciptakan rekor dengan menjadi ganda putri pertama tim Merah Putih yang sukses menembus babak semifinal Olimpiade.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Pada pertandingan semifinal, mereka akan kembali ditantang lawan tangguh, yakni Lee Soo Hee/Shin Seung Chan asal Korea Selatan.

Secara peringkat, Lee/Shin lebih baik dengan menempati peringkat nomor 4 dunia.

Akan tetapi, pasangan Indonesia punya keunggulan dalam rekor pertemuan melawan Lee/Shin. Kedua pasangan tercatat sudah saling bentrok sebanyak tujuh kali.

Greysia/Apriyani memiliki keunggulan lima kemenangan berbanding dua milik Lee/Shin.

Baca juga: Amankan Perunggu Olimpiade Tokyo, Ganda Campuran Jepang Ukir Sejarah Baru

Raihan positif terkini juga dipegang Greysia/Apriyani saat menang atas Lee/Shin di World Tour Finals 2020, yang dilangsungkan Januari 2021 lalu.

Keunggulan head-to-head menjadi modal positif tersendiri bagi Greysia/Apriyani jelang laga semfiinal Olimpiade Tokyo 2020.

Jika berhasil mengalahkan Lee/Shin dan tembus final, Greysia/Apriyani akan kembali memecahkan rekor dengan menjadi ganda putri pertama Indonesia yang mencapai partai puncak Olimpiade.

Babak semifinal Olimpiade Tokyo antara Greysia/Apriyani dan Lee/Shin dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (31/7/2021).

Adblock test (Why?)


Semifinal Olimpiade Tokyo, Modal Impresif Greysia/Apriyani Jelang Lawan Wakil Korea Selatan - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

RESMI Perpanjang Kontrak, Shin Tae-Yong: Mohon Dukungan Indonesia - Goal.com

Donny Afroni Indonesia World Cup Qualification AFC Tae-Yong Shin AFF Championship Liga 1 Erick berharap Tae-yong bisa membuat timn...