Rechercher dans ce blog

Monday, May 31, 2021

Brasil Jadi Tuan Rumah Copa America 2021, Gantikan Argentina-Kolombia - detikSport

Jakarta -

Tuan rumah baru untuk Copa America 2021 telah ditetapkan. Brasil ditunjuk menjadi tempat menggelar pesta sepakbola di Amerika Latin.

"Pemerintah Brasil mengambil langkah bagus dalam pengambilan keputusan pada momen fundamental bagi sepakbola Amerika Selatan," kata Presiden CONMEBOL, Alejandro Domínguez, yang dikutip dari situs resmi.

Copa America sejatinya dihelat 13 Juni hingga 10 Juli mendatang di Argentina dan Kolombia. Tapi, dua minggu jelang turnamen dimulai, keduanya malah batal jadi tuan rumah arena alasan berbeda.

Kolombia pekan lalu sudah dicabut haknya karena gejolak politik yang tak menentu, menyusul protes keras kepada presiden Ivan Duque. Argentina otomatis jadi tuan rumah tunggal sambil Federasi Sepakbola Amerika Selatan (CONMEBOL) mencari pengganti Kolombia.

Tapi, selang 10 hari kemudian, Argentina juga mundur sebagai tuan rumah Copa America 2021. Ini dikarenakan tingginya angka kasus Covid-19 di negara tersebut.

Per Senin (31/5) pagi WIB, Argentina punya rataan kasus tertinggi kelima di dunia, 76 kasus per 100.000 orang. Itu sama dengan lebih dari 34.000 kasus per harinya.

Brasil memiliki pengalaman dalam menyelenggarakan acara olahraga tingkat atas, antara lain Piala Dunia 2014, Piala Dunia U-17 2019, dan Copa America 2019.

Sejauh ini belum ditetapkan kota mana di Brasil yang menjadi penyelenggara. CONMEBOL bakal mengumumkan hal itu dalam waktu dekat.

Simak Video "Dinilai Gagal Tangani Pandemi, Presiden Brasil Didemo Rakyatnya"
[Gambas:Video 20detik]
(ran/bay)

Adblock test (Why?)


Brasil Jadi Tuan Rumah Copa America 2021, Gantikan Argentina-Kolombia - detikSport
Read More

No comments:

Post a Comment

Tiba di Venezia, Jay Idzes Langsung Latihan - detikSport

[unable to retrieve full-text content] Tiba di Venezia, Jay Idzes Langsung Latihan    detikSport Respect! Jay Idzes Tolak Gunakan Nomor 4...