Rechercher dans ce blog

Tuesday, November 30, 2021

Seto Kirim Pesan ke Kaesang Pangarep Setelah PSIM Jogja Lolos 8 Besar - Tribun Jogja

TRIBUNJOGJA.COM, SOLO - PSIM Yogyakarta berhasil meraih kemenangan atas Persijap Jepara dengan skor 1-0 pada laga pamungkas fase grup pekan ke-10 Liga 2 2021 di Stadion Manahan Solo, Selasa (30/11/2021) malam.

Gol semata wayang PSIM Yogyakarta dicetak oleh Arbeta Rockyawan pada babak pertama setelah mengonversi tendangan bebas dari Yudha Alkanza.

Dengan hasil ini, PSIM dinobatkan sebagai tim kedua yang lolos ke babak 8 besar dari Grup C setelah satu tim sebelumnya, Persis Solo sudah memastikan lebih dulu lolos dari fase grup dengan perolehan poin 18.

Sejak menit awal, kedua tim bermain dengan tensi yang cukup tinggi sejak peluit babak pertama ditiupkan.

Peluang pertama didapat oleh Laskar Mataram lewat tendangan bebas yang dieksekusi oleh Aditya Putra Dewa, namun kiper Persijap, Harlan Suardi tampil gemilang menepisnya ke luar lapangan.

Sementara Persijap Jepara mendapat peluang pertama pada menit 31 lewat umpan tarik dari Womsiwor kepada Faldi Aldes Tama, namun Imam Arief berdiri di posisi tepat untuk menghalau bola. Gol yang ditunggu-tunggu publik Yogya pun tiba. Adalah Yudha Alkanza aktornya. Skor berubah menjadi 1-0.

Tertinggal satu angka, Persijap Jepara yang tampil lepas berusaha menyamakan kedudukan. Satu kesempatan didapat oleh Ricky Ariansyah namun Imam Arief berhasil mengamankan bola dengan baik. Hingga peluit babak pertama ditiupkan, PSIM unggul 1-0.

Masuk babak kedua, PSIM yang sudah unggul satu gol masih berupaya melebarkan jarak dengan tim berjuluk Laskar Kalinyamat. Kesempatan emas pun didapat oleh PSIM ketika melakukan serangan balik pada menit 56.

Ahmad Baasith yang berlari dari tengah lapangan kemudian membagi bola ke sisi kiri.

Sugeng Efendi yang menerima operan itu kemudian melakukan penempatan bola arah kanan, namun sayang bola masih melambung ke atas mistar gawang Harlan Suardi. Persijap Jepara tak mau kalah. Masuk menit 74, Aji Kurniawan berhasil melepaskan tembakan keras ke gawang PSIM.

Adblock test (Why?)


Seto Kirim Pesan ke Kaesang Pangarep Setelah PSIM Jogja Lolos 8 Besar - Tribun Jogja
Read More

Monday, November 29, 2021

Kevin/Marcus vs Lee/Wang di BWF World Tour Finals - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berada satu grup dengan ganda Taiwan, Lee Yang/Wang Chi Lin di BWF World Tour Finals.

Kevin/Marcus yang jadi unggulan pertama di turnamen ini bakal berjumpa Lee/Wang yang merupakan juara Olimpiade Tokyo.

Selain duel Kevin/Marcus lawan Lee/Wang, laga Kevin/Marcus di fase grup BWF World Tour Finals juga terbilang menarik dan bakal jadi sengit.


Kevin/Marcus bakal berjumpa Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dari Denmark dan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty dari India.

Di grup B, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan akan berebut tiket menuju semifinal melawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, dan Toma Junior Popov/Christo Popov.

Di nomor ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu ada di grup A. Greysia/Apriyani bakal berebut tiket ke semifinal melawan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dari Thailand, Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan), dan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia).

Sementara itu di nomor ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berada di grup B. Praveen/Melati bakal berada satu grup dengan ganda Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, duet asal Inggris Marcus Ellis/Lauren Smith, dan Tang Chun Man/Tse Ying Suet dari Hong Kong.

Banner Testimoni

Tiap juara dan runner up dari masing-masing grup akan lolos ke semifinal.

BWF World Tour Finals biasanya jadi ajang penutup tahun namun lantaran situasi pandemi covid-19, setelah BWF World Tour Finals bakal digelar Kejuaraan Dunia 2021 di Huelva, Spanyol pada 12-19 Desember 2021.

[Gambas:Video CNN]

(ptr)

Adblock test (Why?)


Kevin/Marcus vs Lee/Wang di BWF World Tour Finals - CNN Indonesia
Read More

Dalih Angelo Alessio usai Persija Jakarta Kena Comeback Borneo FC - Bolasport.com

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta harus menyerah dari Borneo FC pada pertandingan pekan ke-14 Liga 1 2021 dengan skor tipis 1-2.

Persija sejatinya unggul terlebih dahulu pada laga yang terlaksana di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Senin (29/11/2021).

Tepatnya, Marko Simic berhasil menaklukkan penjaga gawang Borneo FC, Gianluca Pandeynuwu, lewat tandukannya pada menit ke-20.

Skor 1-0 untuk Persija bertahan hingga babak pertama disudahi.

Pelatih Persija, Angelo Alessio, menilai permainan anak asuhnya cukup apik di babak pertama.

Baca Juga: Conor McGregor Kalahan, Georges St-Pierre Beri Nasihat Biar Kompetitif Lagi 

"Persija bermain cukup baik di awal pertandingan. Kami juga menguasai pertandingan di awal babak pertama, menciptakan beberapa peluang," kata Angelo Alessio sesuai laga melawan Borneo FC, Senin (29/11/2021).

"Kemudian kami bisa mencetak gol melalui Simic lewat sepak pojok," ujarnya.



Adblock test (Why?)


Dalih Angelo Alessio usai Persija Jakarta Kena Comeback Borneo FC - Bolasport.com
Read More

Lionel Messi Sudah Dapat Ucapan Selamat Menang Ballon d'Or 2021 - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Patrice Evra dulu mengkritik Lionel Messi. Kini, dia memprediksi La Pulga bakal memenangi Ballon d'Or 2021.

Pada Oktober lalu, Patrice Evra mengatakan bahwa dia "muak" jika pada tahun ini trofi Ballon d'Or jatuh ke tangan Lionel Messi.

Bukan tanpa alasan, Evra menilai bahwa kontribusi Messi pada musim sebelumnya tak sebagus para kandidat lainnya karena hanya mengantarkan timnas Argentina juara Copa America 2021.

Pria asal Perancis itu lebih mengedepankan dua pemain Chelsea N'Golo Kante dan Jorginho untuk memenangi Ballon d'Or 2021.

"Menurut pendapat saya, Ballon d'Or tahun ini untuk N'Golo Kante atau Jorginho," kata Evra, sebagaimana dikutip dari Marca, Senin (29/11/2021).

Baca juga: 8 Pemain yang Bisa Menyatukan Gelar Piala Dunia, Liga Champions, dan Ballon dOr

"Saya muak apabila penghargaan itu jatuh ke tangan Messi lagi," ucap sosok yang menyumbang lima gelar Premier League untuk Manchester United itu.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

"Apa yang dia raih tahun lalu? Oke, Copa America (bersama Argentina). Dengan Barcelona, apa yang dia menangi?" ujar Evra.

Kante dan Jorginho mempersembahkan gelar juara Liga Champions untuk Chelsea musim lalu.

Khusus Jorginho, dia memilki nilai tambah karena berhasil mengantarkan timnas Italia ke podium juara Euro 2020.

Sementara itu, Messi hanya memenangi dua gelar musim lalu. Selain Copa America, dia juga juara Copa del Rey 2020-2021 bersama Barcelona.

Baca juga: Link Live Streaming Ballon dOr 2021, Mulai Pukul 02.30 WIB

Copa del Rey musim lalu adalah trofi terakhir yang Messi menangi bersama Barca sebelum hijrah ke Paris Saint-Germain (PSG).

Evra memang msudah menjagokan nama lain untuk memenangi Ballon d'Or tahun ini, tetapi itu dulu. Kini, dia "meralat" ucapannya.

Pria yang pernah memperkuat Juventus itu balik mendukung Lionel Messi untuk meraih Ballon d'Or 2021.

Dukungan Evra kepada Messi tercermin dalam unggahan foto di akun Instagram pribadinya pada 28 November 2021.

Evra bahkan "mencuri start" dengan mengucapkan selamat untuk Messi karena telah memenangi Ballon d'Or 2021.

Baca juga: Jadwal Seremoni Ballon dOr 2021, Lionel Messi Raih Trofi Ketujuh?

Padahal, penganugerahan Ballon d'Or baru akan digelar di Theatre du Chatelet, Paris, Perancis, pada Senin (29/11/2021) malam waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.

"Selamat kepada Leo Messi atas trofi Ballon d'Or yang kembali diraihnya," tulis Evra dalam caption foto.

Lionel Messi sejauh ini menjadi kolektor Ballon d'Or terbanyak dengan raihan enam gelar.

Dia memenangi penghargaan bola emas itu pada edisi 2009, 2010, 2011, 2012, 2015, dan 2019.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Lionel Messi Sudah Dapat Ucapan Selamat Menang Ballon d'Or 2021 - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Sunday, November 28, 2021

Link Live Streaming Chelsea Vs MU - detikSport

Jakarta -

Liga Inggris malam nanti menyuguhkan duel seru antara Chelsea dengan Manchester United. Link live streaming untuk menyaksikan Si Biru menjamu Setan Merah bisa dilihat di sini.

Di Stamford Brigde, Minggu (28/11/2021) pukul 23.30 WIB, Chelsea vs MU berlangsung. The Blues ada di posisi lebih dari The Red Devils menatap laga itu.

Tim asuhan Thomas Tuchel ada di peringkat pertama klasemen Liga Inggris dengan catatan 29 poin. Chelsea juga menyandang status sebagai tim paling sedikit kebobolan di Premier League dengan torehan baru kemasukkan gol 4 kali.

Di sisi lain, MU sedang naik-turun. Di Liga Inggris, Cristiano Ronaldo cs cuma sekali menang dalam 7 pertandingan. Ada 5 kekalahan dan 1 hasil imbang yang didapat MU dalam laga lainnya.

MU akan dipimpin oleh Michael Carrick dalam pertandingan dengan MU. Tim Manchester merah masih menunggu manajer interim yang baru setelah memecat Ole Gunnar Solskjaer.

Di Liga Inggris musim lalu, Chelsea vs MU selesai 0-0. MU juga tak pernah tumbang dalam 3 lawatan terakhir ke London barat dengan catatan 2 kali imbang dan 2 kali menang.

Ada 4 gol yang dicetak MU ke gawang Chelsea dalam 3 lawatan, Anthony Martial mampu membukukan 3 gol di antaranya.

Jadwal Liga Inggris

Chelsea vs MU
Stamford Bridge
Minggu (28/11)
Pukul 23.30 WIB
Link Live Streaming

Simak Video "Atalanta Vs MU: Ronaldo-Cavani Duet Lagi?"
[Gambas:Video 20detik]
(cas/nds)

Adblock test (Why?)


Link Live Streaming Chelsea Vs MU - detikSport
Read More

Saturday, November 27, 2021

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Open, Laga Final Greysia/Apriyani-Marcus/Kevin - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Turnamen bulu tangkis Super 1.000, Indonesia Open 2021, telah mencapai partai puncak. 

Adapun jadwal siaran langsung Indonesia Open 2021 akan tersedia pada akhir artikel ini.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamlujo menjadi wakil Merah Putih yang akan berjuang di final Indonesia Open 2021.

Pasangan ganda putri Greysia/Apriyani menjadi wakil pertama Merah Putih yang lolos ke final Indonesia Open 2021.  

Sebelumnya, Greysia/Apriyani sukses mengalahkan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) di partai semifinal.

Baca juga: Hasil Indonesia Open 2021: Berjuang 58 Menit, Greysia/Apriyani Raih Tiket Final!

Berlaga di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Greysia/Apriyani yang merupakan unggulan kedua ini menang dua gim langsung atas Jongkolphan/Rawinda 21-18 dan 21-14.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu akan melawan wakil Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida, di final Indonesia Open.

Ini merupakan final Indonesia Open pertama bagi Greysia/Apriyani yang dipasangkan sejak tahun 2017.

Namun, bagi Greysia Polii, ini merupakan final kedua di Indonesia Open setelah edisi 2015 bersama Nitya Krishinda Maheswari.

Baca juga: Hasil Indonesia Open 2021: Marcus/Kevin Susul Greysia/Apriyani ke Final

Kala itu, Greysia dan Nitya menjadi runner-up seusai kalah dari Tang Jinhua/Tian Qing (China). Greysia Polii pun optimistis bisa mendapatkan hasil yang maksimal di Indonesia Open tahun ini. 

Kans Greysia/Apriyani untuk menyabet gelar juara cukup besar mengingat mereka selalu menang atas Nami/Chiharu dalam dua pertemuan yang telah dilakoni.

Sementara itu. Marcus/Kevin juga meraih kemenangan secara straight game di semifinal Indonesia Open.

Ganda putra nomor 1 dunia itu berhasil melibas wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty 21-16, 21-18.

Baca juga: Rekap Hasil Indonesia Open 2021, Greysia/Apriyani dan Marcus/Kevin ke Final!

Selanjutnya, The Minions akan bertanding dengan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) di partai final.

Ini merupakan laga ulangan final Indonesia Masters 2021. Saat itu, Marcus/Kevin belum berhasil seusai kalah via tiga gim yang begitu sengit 11-21, 21-17, dan 19-21.

Namun, Marcus/Kevin secara head-to-head masih unggul 10-1 atas pasangan Jepang itu.

Jika berhasil mengalahkan Takuro/Yugo, Marcus/Kevin akan hattrick gelar juara Indonesia Open.

Baca juga: Ketika Bintang Bulu Tangkis Ramai Cedera, Mundur, dan Kelelahan...

Laga final Indonesia Open 2021 disiarkan langsung melalui stasiun televisi MNC TV mulai pukul 12.00 WIB.

Selain itu, Anda juga bisa menyaksikan final Indonesia Open 2021 secara streaming lewat tautan berikut >>> LINK

Jadwal final Indonesia Open 2021, Minggu (28/11/2021) mulai pukul 12.00 WIB:

  • Match 1 (WS): An Seyoung (KOR/4) vs Ratchanok Intanon (THA/2)
  • Match 2 (WD): Nami Matsuyama/Chiharu Shida (JEP) vs Greysia Polii/Apriyani Rahayu (2)
  • Match 3 (XD): Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (THA/1) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (JEP/3)
  • Match 4 (MD): Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamlujo (1) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (JEP)
  • Match 5 (MS): Loh Kean Yew (SIN) vs Viktor Axelsen (DEN/2)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Jadwal Siaran Langsung Indonesia Open, Laga Final Greysia/Apriyani-Marcus/Kevin - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Hasil Liverpool vs Southampton di Pekan Ke-13 Liga Inggris 2021-2022: The Reds Pesta Empat Gol Tanpa Balas : Okezone Bola - Bola Okezone

LIVERPOOL - Liverpool melawan Southampton dalam lanjutan Liga Inggris 2021-2022. Tanding di Anfield, Sabtu (27/11/2021), malam WIB, Liverpool pun menang mudah 4-0 atas tim tamu.

Mohamed Salah vs Southampton (Foto: Reuters)

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Liverpool langsung tampil impresif sejak pertandingan dimulai. Southampton sangat kesulitan untuk meladeni cara main Liverpool pada awal babak pertama.

Hasilnya, The Reds mampu unggul cepat pada laga tersebut usai Diogo Jota mencetak gol pada menit kedua. Memanfaatkan umpan dari Andy Robertson, Diogo Jota mampu membobol gawang Southampton dari jarak dekat.

Liverpool pun terus menekan usai unggul 1-0. Pasukan Jurgen Klopp mampu mencetak gol kedua berkat sundulan Sadio Mane pada menit ke-13, tetapi VAR menganulir gol tersebut.

Pada menit ke-32, Liverpool mencetak gol kedua yang kembali dihasilkan oleh Diogo Jota usai memaksimalkan umpan Mohamed Salah. Southampton pun kembali tampil tidak maksimal usai kebobolan untuk kedua kalinya.

Selang lima menit kemudian, Liverpool menambah pundi-pundi golnya berkat sepakan Thiago Alcantara. Liverpool pun unggul 3-0 atas tim tamu pada babak pertama.

Adblock test (Why?)


Hasil Liverpool vs Southampton di Pekan Ke-13 Liga Inggris 2021-2022: The Reds Pesta Empat Gol Tanpa Balas : Okezone Bola - Bola Okezone
Read More

Jawaban Pilar Arema FC Terkait Pemain Persib Paling Diwaspadai - Bolasport.com

BOLASPORT.COM - Salah satu amunisi Arema FC mengungkapkan jawaban ketika ditanya mengenai pemain Persib Bandung paling diwaspadai.

Arema FC sesaat lagi akan bertemu dengan salah satu tim kuat di Liga 1 2021 yakni Persib Bandung yang berada di urutan atas klasemen sementara.

Sejatinya Arema FC dan Persib Bandung sama-sama berada di zona atas klasemen sementara Liga 1 2021.

Namun, Persib Bandung kini mampu berada satu tingkat di atas Arema FC dalam peringkat klasemen sementara Liga 1 2021 pada pekan ke-13.

Persib sekarang menempati posisi kedua klasemen sementara Liga 1 2021 dengan meraih 28 poin seusai mengoleksi delapan kali menang, empat pertandingan imbang, serta satu laga tumbang.

Sementara itu, Arema FC bertengger di urutan ketiga klasemen sementara Liga 1 2021.

Tim dengan julukan Singo Edan tersebut sudah merengkuh 26 poin setelah membukukan  tujuh kemenangan, lima kali seri, dan satu pertandingan kalah.

Baca Juga: Mengharukan, Arthur Irawan Kirimkan Pesan Spesial untuk PSS Sleman

Dengan masing-masing berada di posisi atas tentu membuat pertarungan Arema FC dengan Persib Bandung pada pekan ke-14 Liga 1 2021 diprediksi berjalan menarik dan sengit.



Adblock test (Why?)


Jawaban Pilar Arema FC Terkait Pemain Persib Paling Diwaspadai - Bolasport.com
Read More

Bamsoet dan Sean Gelael Kecelakaan Mobil, Begini Kondisinya - JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mengalami kecelakaan mobil saat reli di Meikarta, Cikarang, Bekasi, Sabtu (27/11).

Kecelakaan tersebut dialami pria yang karib disapa Bamsoet bersama pembalap nasional Sean Gelael.

Kendati demikian, Bamsoet mengatakan dalam kondisi baik-baik saja.

Baca Juga:

Menurut dia, meski mobil mengalami ringsek, tetapi kondisi dia dan Sean Gelael baik-baik saja.

"Ini mobilnya, tetapi alhamdulillah saya dan Sean aman," ujar pria yang akrab disapa Bamsoet kepada wartawan, Sabtu (27/11).

Staf Bamsoet Dwi Nugroho mengaku bersyukur bahwa Ketua IMI tersebut bersama Sean Gelael dalam kondisi baik-baik saja.

Baca Juga:

"Alhamdulillah Mas Bamsoet dan Sean Gelael tidak apa-apa," katanya.

Dwi menuturkan bahwa Wakil Ketua Umum Partai Golkar tersebut tidak kapok dengan kejadian tersebut. Pasalnya, Bamsoet masih mengikuti drifting bersama seoarang drifter nasional Akbar Rais.

Adblock test (Why?)


Bamsoet dan Sean Gelael Kecelakaan Mobil, Begini Kondisinya - JPNN.com
Read More

Friday, November 26, 2021

Hasil Drawing Playoff Piala Dunia 2022: Siap-siap Tak Melihat Aksi Ronaldo di Qatar - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Drawing atau undian playoff Piala Dunia 2022 Zona Eropa telah dilakukan di Zurich, Swiss, pada Jumat (26/11/2021) malam WIB.

Hasil drawing playoff Piala Dunia 2022 Zona Eropa melahirkan potensi laga akbar antara timnas Portugal dan Italia.

Laga Portugal vs Italia dapat tersaji pada final playoff Piala Dunia 2022 Zona Eropa setelah keduanya sama-sama tergabung di path atau jalur C.

Kemungkinan tersebut menjadi ancaman bagi Cristiano Ronaldo yang bisa absen pada putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar. 

Baca juga: Daftar Tim yang Peserta Playoff Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Turki Ikuti Jejak Portugal

Adapun playoff Piala Dunia 2022 Zona Eropa menyajikan persaingan 12 negara yang terbagi ke dalam tiga path (A, B, dan C).

Lalu, hanya ada satu tim dari masing-masing path yang berhak melaju ke putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Artinya, ada tiga tiket sisa dari Zona Eropa yang akan diperebutkan.

Masing-masing negara harus memenangi partai semifinal dan final di masing-masing path untuk mengamankan tiga tiket sisa tersebut.

Dari segala kemungkinan yang ada, Portugal dan Italia harus tergabung di path yang sama, yakni Path C.

Baca juga: Ronaldo: Play-off Takkan Hentikan Langkah Portugal ke Piala Dunia 2022

Sebelum mewujudkan pertemuan di final Path C, Portugal dan Italia harus memenangi laga semifinal.

Pada semifinal Path C, Portugal dijadwalkan bersua Turki, sedangkan Italia bakal melawan Makedonia Utara.

Apabila berhasil memetik kemenangan, barulah Portugal dan Italia dipastikan bertemu pada partai puncak yang sangat menentukam nasib kedua negara mantan juara Eropa tersebut.

Portugal dan Italia bakal saling berjuang untuk mengamankan satu tiket Piala Dunia 2022 yang tersedia di Path C.

Salah satu di antara Portugal dan Italia kemudian akan absen pada putaran final Piala Dunia 2022.

Baca juga: Demi Rakyat Portugal, Ronaldo Tepis Frustrasi, Yakin Tembus Piala Dunia

Situasi ini bisa menjadi ancaman bagi Cristiano Ronaldo dkk. Sebab, Portugal memiliki riwayat buruk ketika bersua Italia.

Berdasarkan data Transfermarkt, Portugal hanya mampu meraih dua kemenangan dalam 10 pertemuan terakhir kontra Italia.

Selecao das Quinas, julukan timnas Portugal, menelan enam kekalahan dan dua hasil imbang pada delapan pertemuan lainnya.

Catatan tersebut semakin menipiskan peluang Portugal untuk lolos ke Piala Dunia 2022.

Apabila gagal menjadi penguasa Path C, Portugal akan absen pada Piala Dunia 2022 di Qatar. Demikian juga dengan Ronaldo.

Padahal, Piala Dunia 2022 di Qatar mungkin akan menjadi kesempatan terakhir bagi Ronaldo, mengingat usianya yang kini telah menyentuh 36 tahun.

Baca juga: Timnas Italia ke Playoff, Roberto Mancini Tetap Pede Azzurri Juara Piala Dunia 2022

Semifinal 

Path A
Skotlandia vs Ukraina
Wales vs Austria

Path B
Rusia vs Polandia
Swedia vs Republik Ceko

Path C
Italia vs Makedonia Utara
Portugal vs Turki

Semifinal: 24 Maret 2022

Final: 29 Maret 2022

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Hasil Drawing Playoff Piala Dunia 2022: Siap-siap Tak Melihat Aksi Ronaldo di Qatar - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Hafiz/Gloria Tersingkir karena Kurang Sabar - detikSport

Jakarta -

Ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja terhenti di perempatfinal Indonesia Open 2021. Kurang sabar di lapangan jadi pemicu kekalahan Hafiz/Gloria.

Hafiz/Gloria terhenti di perempatfinal Indonesia Open 2021 usai kalah dari ganda Denmark Mathias Christiansen/Alexandra Boje, Jumat (26/11/2021) sore WIB. Pertandingan di Bali International Convention Center itu tuntas 21-14, 11-21, dan 18-21.

Kekalahan Hafiz/Gloria sekaligus menandai habisnya wakil tuan rumah di Indonesia Open 2021. Sebagai catatan, tiga wakil Indonesia yakni Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dan Hafiz/Gloria seluruhnya tersingkir di tangan Christiansen/Boje.

"Hari ini permainan kami kurang sabar, sempat bisa sabar, tapi tetap enggak tahan, enggak sabar juga akhirnya. Penginnya buru-buru balik serang," kata Gloria usai pertandingan.

"Dari defend kita, mau balik serang juga enggak konsisten ya. Jadi bumerang buat diri sendiri. Udah sabar-sabar, tapi terus jadi 'Ayo serang'. Ada kesempatan buat menyerang, kita nafsu. Ya jadinya malah mati sendiri karena enggak tahan."

"Udah nemu kuncinya sebenarnya buat lawan mereka, cuma seperti yang aku bilang tadi, enggak bisa sabar. Karena ada kesempatan dari bola tanggung, bola enak, kita mau buru-buru matiin. Jadinya mati sendiri, enggak bisa kontrol," kata dia menambahkan.

Ini adalah kali ketiga beruntun Hafiz/Gloria terhenti di perempatfinal. Sebelumnya mereka juga setop di delapan besar di German Open dan Indonesia Masters 2021.

Apa evaluasi dari hasil-hasil tersebut? "Yang aku dapet dari tiga turnamen berturut-turut ini, mungkin perlu lebih dilatih konsistensinya. Jaga fisik, pikiran, komunikasi, itu yang paling penting. Karena ini kan bener-bener berturut-turut," kata Gloria.

BNI mengajak masyarakat Indonesia untuk terlibat memberikan semangat bagi para atlet agar bisa menjuarai Indonesia Open 2021. Menangkan hadiah senilai jutaan rupiah dengan ikutan kuisnya di sini.

Simak Video "Top 5: Heboh Ceramah Habib Bahar, Raffi-Nagita Dikaruniai Anak Kedua"
[Gambas:Video 20detik]
(raw/cas)

Adblock test (Why?)


Hafiz/Gloria Tersingkir karena Kurang Sabar - detikSport
Read More

Thursday, November 25, 2021

Prediksi Starting XI Manchester United Racikan Ralf Rangnick: Pakai Formasi 4-2-2-2? - Bola.net

Bola.net - Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan sudah menemukan calon manajer interim mereka dalam diri Ralf Rangnick. Seperti apa susunan pemain Setan Merah nanti jika dilatih Rangnick?

Sebelumnya, Manchester United memutuskan untuk mengakhiri kerja sama dengan Ole Gunnar Solskjaer usai kekalahan 1-4 yang diderita Cristiano Ronaldo cs di markas Watford.

Manchester United menunjuk Michael Carrick untuk menjadi caretaker sembari tengah melakukan pencarian manajer interim hingga akhir musim.

Menukil The Sun, berikut prediksi starting line up utama pilihan Rangnick di Manchester United selengkapnya.

Adblock test (Why?)


Prediksi Starting XI Manchester United Racikan Ralf Rangnick: Pakai Formasi 4-2-2-2? - Bola.net
Read More

Live Streaming Timnas Indonesia vs Myanmar di Vidio, Kamis 25 November 2021 - Bola.net

Bola.net - Jadwal pertandingan dan link live streaming Timnas Indonesia vs Myanmar di Vidio. Laga uji coba Timnas Indonesia vs Myanmar akan digelar pada hari Kamis (25/11/2021) malam WIB.

Laga Timnas Indonesia vs Myanmar juga akan disiarkan secara langsung di Indosiar.

Laga kontra Myanmar menjadi uji coba kedua bagi Timnas Indonesia di Turki. Sebelumnya, Skuad Garuda takluk 0-1 dari Afghanistan pada 16 November 2021.

Timnas Indonesia dan Myanmar kompak mematangkan persiapan dengan menggelar pemusatan latihan dan rangkaian uji coba di Turki sebagai pemanasan sebelum bertempur di Piala AFF 2020.

Kekuatan Timnas Indonesia untuk melawan Myanmar tereduksi karena kehilangan Egy Maulana Vikri dan Elkan Baggot. Keduanya kembali ke klub masing-masing pasca-jeda internasional berakhir pada 8-16 November 2021.

Adblock test (Why?)


Live Streaming Timnas Indonesia vs Myanmar di Vidio, Kamis 25 November 2021 - Bola.net
Read More

Wednesday, November 24, 2021

Link Live Streaming Liga Champions: Manchester City vs PSG - INDOSPORT.COM

INDOSPORT.COM - Pertandingan Liga Champions yang mempertemukan Manchester City vs Paris Saint-Germin (PSG) akan tersaji Kamis (25/11/21) pukul 03:00 dinihari WIB. 

Duel seru akan mewarnai matchday kelima Liga Champions 2021/22. Dua tim sultan Manchester City dan Paris Saint-Germain (PSG) akan saling bentrok di Etihad Stadium untuk menentukan siapa yang akan finish sebagai pemuncak klasemen.

Saat ini, The Citizens memimpin grup A dengan tabungan 9 angka. Sementara PSG satu strip dibawahnya dengan hanya terpaut 1 poin. 

Siapapun yang menang akan otomatis keluar sebagai pemuncak grup tanpa harus menunggu hingga pekan terakhir.

Les Parisiens punya modal bagus dengan merebut kemenangan di pertemuan terakhir kedua tim pada September lalu. Selain itu, Lionel Messi dkk tak terkalahkan dalam tujuh laga terakhir di semua kompesiti.

Meski demikian, menundukkan City di kandangnya sendiri bukan tugas mudah. Pasalnya, Man City sendiri punya rekor baik dalam menjamu PSG.

Dalam tiga pertemuan yang pernah dilakukan kedua tim di Etihad Stadium, City tak pernah kalah dengan catatan 2 menang serta 1 seri, dan tak pernah kebobolan. 

Pasukan Pep Guardiola tentu ingin mempertahankan rekor ini demi mengamankan puncak klasemen grup.

Adblock test (Why?)


Link Live Streaming Liga Champions: Manchester City vs PSG - INDOSPORT.COM
Read More

Sempat Pingsan di Lapangan, Pemain Persiraja Ramadhan Kini Sudah Siuman - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.COM - Tim Persib Bandung mendoakan kesembuhan untuk pemain Persiraja Banda Aceh, Ramadhan

Untaian doa tersebut disampaikan Persib melalui akun Twitter seusai pertandingan Liga 1 antara Persiraja vs Persib di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (24/11/2021) malam. 

"Full Time. Di balik kemenangan ini, teriring doa untuk pemain Persiraja, Ramadhan. Semoga semua baik-baik saja dan segera pulih kembali," tulis Persib. 

Selain Persib, Bali United pun berharap Ramadhan segera lekas sembuh. 

"Semoga baik-baik saja dan lekas pulih untuk Ramadhan. Segera berkabar dengan kondisinya min @persirajaupdate," tulis Bali United di akun Twitter-nya. 

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Ramadhan dikabarkan sempat tak sadarkan diri pada menit ke-85.

Pemain bernomor punggung 25 tersebut ambruk seusai tubuhnya terkena bola hasil tembakan Nick Kuipers. 

Tim medis kedua tim tampak segera menolong Ramadhan.

Tak lama kemudian, mobil ambulans masuk ke dalam lapangan untuk membawa Ramadhan ke rumah sakit terdekat agar mendapatkan perawatan yang lebih baik.

Namun saat ini, kondisi Ramadhan sudah mulai membaik meskipun masih dalam pantauan medis. 

Laga Persiraja vs Persib berakhir kemenangan untuk Maung Bandung dengan skor 4-0. Empat gol Persib diciptakan Marc Klok (20'), Geoffrey Castillion (29'), dan Wander Luiz (34', pen 53'). 

Berkat kemenangan ini, Persib terus menguntit Bhayangkara FC sebagai pemuncak klasemen sementara Liga 1. Mereka hanya tertinggal 1 poin dari Bhayangkara yang mengoleksi 29 angka.  

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Sempat Pingsan di Lapangan, Pemain Persiraja Ramadhan Kini Sudah Siuman - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Thomas Tuchel Sedih, NGolo Kante dan Ben Chilwell Jadi Tumbal Kemenangan Telak Chelsea atas Juventus - Bola Okezone

LONDON - Chelsea berhasil mempermalukan Juventus dengan kemenangan besar 4-0 di matchday kelima Grup H Liga Champions 2021-2022 pada Rabu (24/11/2021) dini hari WIB. Sayangnya dalam kemenangan tersebut, Chelsea harus kehilangan Ben Chilwell dan NGolo Kante yang dikabarkan mengalami cedera pada laga yang berlangsung di Stadion Stamford Bridge tersebut.

Pelatih Cheslea, Thomas Tuchel langsung yang mengonfirmasi bahwa Kante dan Chilwell jadi tumbal pada laga yang berlangsung dengan intensitas tinggi tersebut. Chelsea yang dapat bermain baik dan terlihat dominan di sepanjang laga pada akhirnya harus kehilangan dua pemain terbaiknya.

Pada laga tersebut, Chelsea membuka keunggulan pada menit 25 melalui gol Trevoh Chalobah. Namun tak lama kemudian, pergantian cepat dilakukan Tuchel terhadap Kante dengan memasukan Ruben Loftus-Cheek.

Baca Juga: Alasan Wasit Tetap Sahkan Gol Trevoh Chalobah meski Sempat Terkena Tangan Rudiger di Laga Chelsea vs Juventus

Ben Chilwell

Laga kembali dilanjutkan dengan The Blues masih mendominasi. Di babak kedua, terjadi dua gol cepat yang masing-masing dicetak Reece James (56’) dan Hudson-Odoi (58’).

Namun lagi-lagi harus dibayar mahal dengan meringisnya Ben Chilwell di lapangan setelah berbenturan dengan Andrien Rabiot. Chilwell pun harus diganti Azpilicueta dengan berjalan pincang ke pinggir lapangan.

Usai laga Tuchel langsung mengkonfirmasi kedua pemain ini mengalami cedera lutut. Ia masih akan memantau kondisi mereka setidaknya sampai besok dan berharap tidak parah.

“Chilwell memiliki rasa sakit yang tajam di lutut dan sayangnya N'Golo juga. Tampak lututnya seperti memutar,” ucap Tuchel kepada BT Sports usai pertandingan, Rabu (24/11/2021).

Adblock test (Why?)


Thomas Tuchel Sedih, NGolo Kante dan Ben Chilwell Jadi Tumbal Kemenangan Telak Chelsea atas Juventus - Bola Okezone
Read More

Tuesday, November 23, 2021

Hasil Liga Champions - Diwarnai Dua Gol Dianulir, Kiper Benfica Tampil Apik, Barcelona Gagal Balas Dendam - Bolasport.com

BOLASPORT.COM - Diwarnai dua gol dianulir dan penampilan apik dari kiper lawan, Barcelona gagal membalas dendam pada Benfica.

Barcelona menjamu Benfica di Stadion Camp Nou pada matchday ke-5 Grup E Liga Champions 2021-2022, Selasa (23/11/2021) atau Rabu dini hari WIB.

Pada pertandingan tersebut, Barcelona hanya mampu bermain imbang tanpa gol melawan Benfica.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi UEFA, El Barca tampil mendominasi sepanjang laga dengan penguasaan bola mencapai 61 persen.

Dari segi peluang, Barcelona mendapat 12 tembakan dengan 3 tendangan tepat sasaran ke gawang Benfica.

Sementara itu, Benfica mendapatkan 6 kesempatan dengan 2 tembakan akurat ke gawang Barcelona

Baca Juga: Lionel Messi Kagum dengan Adaptasi Cristiano Ronaldo di Man United

Jalannya Pertandingan

Barcelona bertekad meraih kemenangan atas Benfica demi meraih kelolosan ke babak 16 besar Liga Champions sekaligus membalas kekalahan 0-3 pada pertemuan pertama.



Adblock test (Why?)


Hasil Liga Champions - Diwarnai Dua Gol Dianulir, Kiper Benfica Tampil Apik, Barcelona Gagal Balas Dendam - Bolasport.com
Read More

Link Live Streaming Liga Champions: Villarreal vs Manchester United - INDOSPORT.COM

INDOSPORT.COM - Berikut link live streaming pertandingan lanjutan pekan kelima Liga Champions Eropa musim 2021-2022 antara Villarreal vs Manchester United.

Link live streaming pertandingan Liga Champions antara Villarreal vs Manchester United bisa kalian dapatkan di slide kedua berita ini. Duel tersebut akan berlangsung pada Rabu (24/11/21) pukul 00.45 dini hari WIB.

Bermain di Estadio de la Ceramica, tuan rumah dipastikan bakal bermain mati-matian. Tambahan tiga poin membuat mereka bakal menggusur Manchester United dari puncak klasemen Grup C dan memiliki peluang besar lolos ke babak 16 besar.

Saat ini pasukan Unai Emery berada di posisi kedua klasemen dengan mengoleksi tujuh poin dari empat pertandingan. Meski poin Villarreal sama dengan Manchester United, namun mereka kalah head to head.

Di pertemuan leg pertama, Setan Merah sukses menang di Old Trafford dengan skor tipis 2-1. Tentu laga leg kedua ini menjadi ajang pembalasan bagi pasukan Unai Emery.

Sementara itu, Manchester United baru saja memecat Ole Gunnar Solskjaer dari kursi pelatih kepala. Manajemen langsung menujuk Michael Carrick sebagai juru taktik sementara.

Cristiano Ronaldo dkk wajib meraih kemenangan di kandang Villarreal bila ingin lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Mereka cukup diuntungkan karena unggul statistik dalam lima pertemuan terakhir.

Adblock test (Why?)


Link Live Streaming Liga Champions: Villarreal vs Manchester United - INDOSPORT.COM
Read More

Kento Momota Prediksi Lakshya Sen Bakal Jadi Lawan Berat - detikSport

Nusa Dua -

Kento Momota susah payah mengatasi perlawanan Lakshya Sen di babak pertama Indonesia Open 2021. Momota memprediksi Sen bakal jadi lawan berat ke depannya.

Momota melalui pertarungan melelahkan selama 54 menit melawan Sen di Bali International Convention Center, Selasa (23/11/2021) malam. Ia menang straight game 23-21 dan 21-15 untuk melangkah ke babak kedua.

Sen sempat unggul di gim kedua dengan 14-10. Tapi Momota menunjukkan mental juaranya untuk merebut tujuh poin beruntun, lalu melanjutkannya dengan empat poin berturut-turut guna mengunci kemenangan.

Ini jadi kemenangan kedua Momota atas Sen, setelah pekan lalu di babak kedua Indonesia Masters 2021. Kala itu Momota menang 21-13 dan 21-19.

"Hari ini lawan lebih banyak bergerak, dia juga lebih bisa mengantisipasi permainan saya. Jadi sepertinya dia sudah tahu, sudah mempelajari permainan dari pertemuan sebelumnya," kata Momota di Mixed Zone usai pertandingan.

"Dia masih muda. Dia akan jadi lawan yang berat sih buat ke depannya nanti," imbuhnya.

Begitu kerepotannya Momota di pertandingan kali ini tak terlepas dari kondisi fisiknya yang masih kelelahan. Ia baru melakoni laga final Indonesia Masters 2021 pada Minggu (21/11) lalu, kemudian bermain lagi hari ini.

"Iya, saya masih capek sekali karena hari Minggu kemarin bermain di final. Pertandingan hari ini sangat melelahkan," sambungnya.

Pada babak kedua, Kento Momota akan bertemu pebulutangkis Singapura Loh Kean Yew. Pertandingan akan digelar Kamis (25/11) mendatang.

(raw/rin)

Adblock test (Why?)


Kento Momota Prediksi Lakshya Sen Bakal Jadi Lawan Berat - detikSport
Read More

Monday, November 22, 2021

Jadwal Indonesia Open 2021, Marcus/Kevin dkk Berlaga Hari Ini - Kompas.com - KOMPAS.com

BALI, KOMPAS.com - Sembilan wakil Indonesia akan melakoni laga babak pertama atau 32 besar Indonesia Open 2021 hari ini, Selasa (23/11/2021).

Salah satu wakil Indonesia yang akan bermain dala jadwal Indonesia Open hari ini adalah ganda putra nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

The Minions, julukan Marcus/Kevin, akan berhadapan dengan wakil Jepang non-unggulan, Keiichiro Matusi/Yoshinori Takeuchi.

Laga nanti menjadi pertemuan pertama Marcus/Kevin dengan Matsui/Takeuchi.

Dari segi peringkat, Marcus/Kevin unggul sangat jauh atas Matsui/Takeuchi yang kini masih menempati ranking ke-43 dunia.

Meski demikian, Marcus/Kevin tetap harus waspada.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Baca juga: Selain Marcus/Kevin, Pelatih Ingin Ganda Putra Muda Bersinar di Indonesia Open 2021

Sebab, Matsui/Takeuchi memiliki waktu istirahat yang lebih panjang daripada Marcus/Kevin.

Kali terakhir Matsui/Takeuchi bertanding adalah ketika menghadapi ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wan Chi-lin, pada babak 32 besar Indonesia Masters 2021, Rabu (17/11/2021).

Di sisi lain, pertandingan terakhir Marcus/Kevin adalah final Indonesia Masters 2021 menghadapi pasangan Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, Minggu (21/11/2021).

Itu artinya, Marcus/Kevin hanya memiliki waktu istirahat kurang dari dua hari sebelum menghadapi Matsui/Takeuchi pada siang nanti.

Adapun terdapat tiga wakil Indonesia yang harus menghadapi pemain tunggal atau ganda unggulan hari ini.

Mereka adalah Ruselli Hartawan, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso, dan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.

Baca juga: Jelang Indonesia Open, Bintang Bulu Tangkis Berkunjung ke Pura Uluwatu

Ruselli Hartawan dipastikan harus berjuang keras jika ingin melaju ke 16 besar Indonesia Open 2021.

Sebab, Ruselli Hartawan akan melawan tunggal putri terbaik Korea Selatan peraih gelar juara Indonesia Masters 2021, An Seyoung.

Pada Indonesia Open 2021, An Seyoung berstatus tunggal putri unggulan keempat.

Di sisi lain, Adnan/Mychelle dijadwalkan menghadapi ganda campuran unggulan ketujuh asal Perancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue.

Sebelumnya, Adnan/Mychelle dan Thom/Delrue sudah pernah bertemu satu kali pada babak pertama All England Open 2020.

Adnan/Mychelle kala itu langsung tersingkir setelah kalah dua gim langsung alias straight game dengan skor akhir 13-21 dan 13-21.

Ujian berat juga akan menanti Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.

Baca juga: Greysia/Apriyani Siap Tempur Hadapi Indonesia Open 2021

Zachariah/Hediana akan diuji oleh ganda campuran senior Malaysia peraih medali perak Olimpiade Rio 2016, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.

Pada Indonesia Open 2021, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying berstatus sebagai ganda campuran unggulan kelima.

Rangkaian pertandingan 32 besar Indonesia Open 2021 hari ini dijadwalkan dimulai tepat pada pukul 08.00 WIB.

Perjuangan atlet-atlet Indonesia hari ini akan disiarkan langsung oleh salah satu stasiun televisi swasta.

Selain siaran langsung televisi, Anda juga bisa menyaksikan perjuangan Marcus/Kevin dkk lewat layanan streaming.

Berikut adalah link live streaming Indonesia Open 2021:

Court 1: LINK

Court 2: LINK

Jadwal lengkap dan perkiraan waktu tampil wakil Indonesia pada hari pertama Indonesia Open 2021, Selasa (23/11/2021):

Tunggal Putra:

Tunggal Putri:

  • 11.40 WIB - Gregoria Mariska Tunjung Vs Supanida Katethong (Thailand)
  • 13.40 WIB - An Se Young (Korea Selatan/4) Vs Ruselli Hartawan
  • 12.30 WIB - Yulia Yosephine Susanto Vs Phittayaporn Chaiwan (Thailand)

Ganda Putra:

Ganda Putri:

  • 13.00 WIB - Nita Violina Marwah/Putri Syaikah Vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi

Ganda Campuran:

  • 08.00 WIB - Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso Vs Thom Gicquel/Delphine Delrue (Perancis/7)
  • 16.30 WIB - Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela Vs Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia/5)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Jadwal Indonesia Open 2021, Marcus/Kevin dkk Berlaga Hari Ini - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Highlights - PSIS Semarang VS PSM Makassar | BRI Liga 1 - Indosiar

Adblock test (Why?)


Highlights - PSIS Semarang VS PSM Makassar | BRI Liga 1 - Indosiar
Read More

Cristiano Ronaldo Kirim Pesan Mengharukan untuk Solskjaer Usai Dipecat Man United - Okezone

MANCHESTERCristiano Ronaldo mengirim pesan mengharukan untuk Ole Gunnar Solskjaer yang dipecat Manchester United. Pemain berjuluk CR7 itu mendoakan pelatih asal Norwegia itu sukses dalam kariernya di masa depan.

Solskjaer didepak Man United setelah timnya kalah dari Watford pada pekan ke-12 Liga Inggris. Setan Merah kalah telak dengan skor akhir 4-1 di Stadion Virage Road, Sabtu (20/11/2021).

Foto/Reuters

Kekalahan itu membuat posisi Setan Merah semakin menjauh dari peluang untuk menjadi juara Liga Inggris musim ini. Man United berada di posisi ke-8 dengan 17 poin, hasil lima kemenangan, dua imbang dan lima kekalahan.

Baca juga: Dipecat, Solskjaer Tinggalkan Man United Tetap dengan Rasa Bangga

Setelah kalah dari Watford, para direksi Man United melakukan rapat dadakan. Hasilnya, Solskjaer didepak dari Old Trafford.

Baca juga: Dipecat Manchester United, John Terry Yakin Solskjaer Pasti Terluka

Menyikapi keputusan tersebut, Cristiano Ronaldo memberikan pesan perpisahan yang mengharukan untuk eks pelatihnya tersebut. Dia menyebut, Solskjaer tak hanya sekadar pelatih baginya, tapi juga seorang sahabat.

Adblock test (Why?)


Cristiano Ronaldo Kirim Pesan Mengharukan untuk Solskjaer Usai Dipecat Man United - Okezone
Read More

Bukan Kapten Garuda Select, Shin Tae-yong Tunjuk Bek Persib Pimpin Timnas Indonesia U-18 - Semua Halaman - Bolanas.com

Pemain Persib U-19, Kakang Rudianto (tengah) mengikuti sesi latihan bersama tim senior Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (7/9/2020).

Official Persib Bandung

Pemain Persib U-19, Kakang Rudianto (tengah) mengikuti sesi latihan bersama tim senior Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (7/9/2020).

BOLANAS.COM - Shin Tae-yong menunjuk Kakang Rudianto menjadi kapten timnas Indonesia U-18, bukan Edgard Amping yang berpengalaman di Garuda Select.

Pelatih tim nasional Indonesia U-18, Shin Tae-yong, tampak memiliki kriteria tersendiri mengenai sosok kapten tim Garuda Nusantara.

Timnas Indonesia U-18 baru saja menjajal Antalyaspor U-18 dalam laga uji coba di Turki, Minggu (21/11/2021).

Dwigol Ronaldo Kwateh dan satu gol Alfriyanto Nico cukup untuk membawa timnas Indonesia U-18 meraih kemenangan 3-1 atas klub tuan rumah tersebut.

Baca Juga: Jadwal Pekan ke-13 Liga 1 2021, Kans Besar Persib ke Puncak Klasemen

Pada laga tadi malam, Shin Tae-yong menunjuk bek Persib Bandung, Kakang Rudianto, sebagai kapten timnas U-18.

Kakang Rudianto sebelumnya dianggap sebagai salah satu bek potensial di Persib Bandung dan telah dipromosikan ke tim utama oleh pelatih Robert Alberts.

Melawan Antalyaspor, Kakang Rudianto berduet dengan rekannya dari Persija Jakarta, Uchida Sudirman.

Baca Juga: Ketagihan Main TikTok, Kiper Vietnam Bikin VFF dan Park Hang-seo Murka

Shin Tae-yong sejatinya memiliki beberapa opsi untuk kandidat kapten tim.

Satu nama yang lebih familiar adalah Edgard Amping, bek kiri Muba Babel United pinjaman dari PSM Makassar.

Edgard Amping merupakan wonderkid yang ditunjuk Dennis Wise untuk menjadi kapten Garuda Select angkatan ketiga.

Ia meneruskan estafet ban kapten dari pemain yang kini merumput di HNK Rijeka, David Maulana.

Edgard Amping, bek sayap Garuda Select

MOLA TV

Edgard Amping, bek sayap Garuda Select

Edgard juga telah menembus level profesional dengan bermain enam kali untuk Muba Babel United di Liga 2 musim ini.

Dalam laga timnas Indonesia U-18 kontra Antalyaspor, Edgard dipercaya Shin Tae-yong untuk mengisi pos bek kiri.

Ia membentuk kuarter bersama bek tengah Kakang, Uchida Sudirman, dan bek kanan Radzky Syahwal Ginting.

Dengan pengalaman bersama Garuda Select di Inggris, Edgard diprediksi menjadi salah satu pemain yang diandalkan Shin Tae-yong menuju Piala Dunia U-20.

"Jujur untuk U-18 ada beberapa pemain yang sangat penting untuk skuat Garuda," ungkap Shin (21/11/2021).

"Tetapi tidak bisa disebut namanya karena tidak bisa menjadi motivasi untuk pemain," tandasnya.

Timnas Indonesia U-18 sekali lagi akan menghadapi Antalyaspor pada Rabu (24/11/2021).

Baca Juga: Pengalaman Bicara, Dua Wonderkid Liga 1 Jadi Tokoh Sentral Pembantaian Timnas U-18 atas Klub Turki

Adblock test (Why?)


Bukan Kapten Garuda Select, Shin Tae-yong Tunjuk Bek Persib Pimpin Timnas Indonesia U-18 - Semua Halaman - Bolanas.com
Read More

Indonesia Masters 2021 - Tak Mau Bikin Alasan, Marcus/Kevin Ingin Balas di Indonesia Open - Bolasport.com

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berbesar hati mengakui kekalahan pada final Indonesia Masters 2021.

Upaya Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menjaga hegemoni di kandang berakhir setelah tumbang pada final Indonesia Masters 2021.

Pasangan unggulan pertama itu dikalahkan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) pada laga di Bali International Convention Centre, Bali, Minggu (21/11/2021).

Hoki/Kobayashi berhasil merepotkan Marcus/Kevin hingga menang dengan skor ketat 21-11, 17-21, 21-19.

Baca Juga: Hasil Final Indonesia Masters 2021 - Libas Marcus/Kevin, Hoki/Kobayashi Sah Jadi Pembunuh Raksasa

Bagi Marcus/Kevin, kekalahan ini menghentikan rekor bagus mereka di turnamen kandang.

Marcus/Kevin selalu berhasil menjadi juara dalam enam turnamen individu terakhir di Indonesia sejak memenangi Indonesia Masters 2018.

Marcus mengakui bahwa Hoki/Kobayashi memang tampil lebih baik pada pertandingan kali ini.

Tekanan yang dilancarkan lawan sejak gim pertama membuat Marcus/Kevin harus menyesuaikan diri. Sayangnya, usaha mereka belum berhasil.

Baca Juga: Hasil Final Indonesia Masters 2021 - Revans, Bocah Ajaib Korea Raih Titel Juara



Adblock test (Why?)


Indonesia Masters 2021 - Tak Mau Bikin Alasan, Marcus/Kevin Ingin Balas di Indonesia Open - Bolasport.com
Read More

Sunday, November 21, 2021

Luhut Klaim WSBK di Mandalika Ditonton 1,6 Miliar Penduduk Dunia - Kompas.com - Nasional Kompas.com

KOMPAS.com - Pemerintah mengklaim suksesnya penyelenggaraan  seri penutup World Superbike (WSBK) di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat pada 19-21 Nopember 2021.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengklaim perhelatan olahraga itu ditonton lebih dari 1 miliar orang.

"Dari laporan yang kami terima, WSBK di Sirkuit Mandalika ditonton 1,6 miliar penduduk di dunia," ujar Luhut, di sela-sela kunjungannya ke Sirkuit Mandalika, dilansir dari Antara, Minggu (21/11/2021).

Baca juga: Jelang WSBK Mandalika, Satgas Covid-19 Minta Semua Pihak yang Terlibat Disiplin Prokes

Selain mengklaim kesuksesan jumlah penonton, Luhut mengklaim bahwa pihak panitia sangat puas dengan kualitas Sirkuit Mandalika.

"Kalaupun ada perbaikan kita sepakat perbaiki. Karena bulan Maret ada MotoGP, sehingga sebelum bulan Maret semuanya harus sudah selesai," ujar Luhut.

Luhut menyatakan, yang terpenting saat ini keberadaan Sirkuit Mandalika di Kabupaten Lombok Tengah, NTB harus dijaga.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Sebab, sirkuit ini dibangun untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat.

"Jadi semua terlibat dari atas sampai rakyat jelata. Jangan bilang pemerintah tidak perhatian. Pemerintah itu dari atas ke bawah sangat perhatian," kata dia.

Baca juga: ITDC Klaim Genangan Air di Area Sirkuit Mandalika Surut dalam Waktu Singkat

Tumbuh 5 persen

Luhut juga mengatakan, ekonomi Nusa Tenggara Barat akan tumbuh 5 persen sebagai dampak kegiatan di Sirkuit Mandalika.

"Dengan adanya Sirkuit Mandalika, NTB akan menikmati dan nasional juga kebagian dan ekonomi NTB bisa tumbuh 5 persen, bahkan lebih," kata Luhut.

Luhut menilai, dari gelaran seperti ini, para pelaku UMKM bisa terserap produk-produknya.

"Untuk kelompok-kelompok UMKM khususnya di NTB di gelaran WSBK sudah pasti terserap produknya. Seperti disampaikan Pak Gubernur NTB dan Pak Menkop UKM bahwa produk-produk lokal UMKM di NTB terserap di even ini," ucapnya.

Luhut hadir di Sirkuit Mandalika ditemani sejumlah menteri di antaranya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, Gubernur NTB H Zulkieflimansyah, Kapolda NTB Irjen Pol Mohammad Iqbal, dan pengusaha nasional Aburizal Bakrie.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Luhut Klaim WSBK di Mandalika Ditonton 1,6 Miliar Penduduk Dunia - Kompas.com - Nasional Kompas.com
Read More

Inter Bikin Napoli Rasakan Kekalahan Pertama di Liga Italia Musim Ini - 20Detik

[unable to retrieve full-text content]

  1. Inter Bikin Napoli Rasakan Kekalahan Pertama di Liga Italia Musim Ini  20Detik
  2. Hasil Inter Milan Vs Napoli: Menang 3-2, Jawara Bertahan Beri "Noda" Pertama untuk Partenopei! - Kompas.com  KOMPAS.com
  3. Kalimat Sakti Inzaghi Bawa Inter Milan Runtuhkan Unbeaten Napoli, Nerazzurri Panaskan Jalur Scudetto  Tribunnews
  4. Inter Vs Napoli: Seru! Nerazzurri Menang 3-2  detikSport
  5. Tertinggal Lebih Dulu, Inter Milan Sanggup Akhir Babak Pertama dengan Unggul 2-1 atas Napoli  Bola Okezone
  6. Lihat Liputan Lengkap di Google Berita

Inter Bikin Napoli Rasakan Kekalahan Pertama di Liga Italia Musim Ini - 20Detik
Read More

Saturday, November 20, 2021

Pemain MU Menangis Usai Dibantai Watford, Minta Solskjaer Dipecat! - VIVA - VIVA.co.id

Minggu, 21 November 2021 - 05:24 WIB

VIVA – Pemain Manchester United berharap Ole Gunnar Solskjaer dipecat setelah kekalahan memalukan dari Watford.

Setan Merah tak berdaya kala bertandang ke Vicarage Road, Sabtu malam WIB, 20 November 2021. Mu dibantai 1-4.

Sejumlah pemain MU dan staf dikabarkan menangis usai kekalahan ini, banyak pemain United berharap pertandingan Watford menjadi yang terakhir Solskjaer sebagai manajer klub.

Kekalahan ini membuat MU tertahan di peringkat tujuh dengan poin 17, berjarak 12 angka dari Chelsea di puncak klasemen.

Pertandingan Watford vs Manchester United.
Photo :
  • Twitter/@premierleague

Pertandingan Watford vs Manchester United.

Fakta miris juga tercipta, MU sudah kebobolan 15 gol dalam empat kekalahan terakhir mereka. Sebelum dibantai Watford, MU tumbang ketika menghadapi Manchester City, Liverpool, dan Leicester.

Pada awalnya, pemilik klub, keluarga Glazer, enggan memecat Solskjaer mengingat kurangnya pengganti yang tersedia.

Adblock test (Why?)


Pemain MU Menangis Usai Dibantai Watford, Minta Solskjaer Dipecat! - VIVA - VIVA.co.id
Read More

Friday, November 19, 2021

Daud Yordan Menang 5 Ronde, Rebut Sabuk WBC - detikSport

Pattaya -

Comeback Daud Yordan ke ring tinju berakhir manis. Daud menang lima ronde atas Rachata Khaopimai dan merebut sabuk WBC.

Setelah dua tahun absen karena pandemi virus corona, Daud naik ring lagi pada pertandingan MPro Evolution Fight Series 2021 menghadapi Rachata asal Thailand.

Ini jadi pertandingan pertamanya setelah terakhir pada 17 November 2019 di Malang dengan mengalahkan Michael Mokoena via TKO pada ronde ke-8.

Duel kontra Rachata dihelat di Pattaya, Thailand, Jumat (19/11/2021) malam WIB memperebutkan sabuk juara silver kelas ringan super WBC Asian Boxing Council.

Sabuk juara itu sedang lowong dengan Daud merupakan penantang peringkat 15 di divisi tersebut sedangkan Khaophimai menempati ranking 12. Daud memang turun rankingnya dan kehilangan beberapa sabuk juara karena tidak bisa bertanding di tengah pandemi.

Pada ronde pertama, Daud dan Rachata masih malu-malu dan belum memberikan pukulan terbaiknya. Daud tapi unggul karena pukulannya yang masuk lebih banyak.

Daud lantas melepaskan jab ke tubuh lawan sekaligus lincah menghindari balasan Rachata yang berusia 16 tahun lebih muda. Daud tak memberikan kesempatan dari ronder ke ronde.

Pada ronde ketiga pertarungan memanas karena keduanya berani melakukan pukulan jarak dekat. Pada ronde keempat, Daud baru bisa menekan Rachata hingga ke pojok ring dan pukulannya yang masuk menghentikan ronde ini.

Memasuki ronde kelima, Rachata sepertinya belum pulih usai diserang Daud selama empat ronde sebelumnya. Daud terus menyerang sehingga Rachata kesulitan membalas serta melindungi diri.

Melihat kondisi tidak kondusif, wasit menghentikam duel dan menyatakan Daud Yordan menang TKO pada ronde kelima. Alhasil petinju asal Kalimantan Barat itu membawa pulang sabuk juara silver kelas ringan super WBC Asian Boxing Council.

(mrp/nds)

Adblock test (Why?)


Daud Yordan Menang 5 Ronde, Rebut Sabuk WBC - detikSport
Read More

Kapok Kasus Marc Klok Terulang, Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Kini Lebih Hati-hati - Superball

SUPERBALL.ID - Akhir-akhir ini, Timnas Indonesia sedang gencar melakukan naturalisasi untuk sejumlah pemain yang berada di Eropa.

Dari berbagai kabar yang berkembang, ada empat nama pemain yang akan dinaturalisasi ke Timnas Indonesia.

Empat pemain itu adalah Sandy Walsh, Jordi Amat, Kevin Diks, dan Mees Hilgers.

Keempat pemain tersebut merupakan pemain belakang, yakni Jordi Amat dan Mees Hilgers berposisi di bek tengah, sedangkan Sandy Walsh dan Kevin Diks berposisi sebagai bek kanan.

Seluruh nama tersebut kini tercatat sebagai pemain yang membela klub di Eropa.

Baca Juga: Bahas Piala AFF 2020, Media Korea Selatan Sama Sekali Tak Lirik Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia

Jordi Amat dan Sandy Walsh bermain di Liga Belgia bersama KAS Eupen dan KV Mechelen.

Lalu, Mees Hilgers bermain di Liga Belanda bersama FC Twente, sedangkan Sandy Walsh bermain di Liga Denmark membela FC Copenhagen.

Nama-nama tersebut merupakan permintaan langsung dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.



Adblock test (Why?)


Kapok Kasus Marc Klok Terulang, Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Kini Lebih Hati-hati - Superball
Read More

Klasemen Akhir Grup D Euro 2024: Austria Juara Grup, Prancis Runner-up, Belanda Tetap Lolos 16 Besar - Tribunnews.com

[unable to retrieve full-text content] Klasemen Akhir Grup D Euro 2024: Austria Juara Grup, Prancis Runner-up, Belanda Tetap Lolos 16 Besa...